Perkembangan Demokrasi di Negara Republik Indonesia

By Abby Wijaya, Minggu, 5 September 2021 | 11:00 WIB
Perkembangan demokrasi di Indonesia terbagi dalam beberapa periode.
Perkembangan demokrasi di Indonesia terbagi dalam beberapa periode. (pixabay)

3. Demokrasi Pancasila 1966-1998

Setelah periode dari demokrasi terpimpin selesai, negara Indonesia masuk dalam perkembangan demokrasi yang ketiga, yaitu demokrasi Pancasila.

Masa demokrasi Pancasila juga dikenal periode Orde Baru.

Demokrasi pancasila memiliki dasar berupa kekeluargaan dan gotong royong antarsesama rakyat.

Oleh karena itu, demokrasi Pancasila bisa berarti kedaulatan rakyat.

Demokrasi Pancasila memiliki beberapa keunggulan, antara lain:

Baca Juga: Makna Demokrasi dan Klasifikasinya dalam Pemerintahan

a. Memiliki dan mengutamakan keputusan rakyat dengan cara melakukan musyawarah mufakat dan mengayomi semangat kekeluargaan.

b. Mengutamakan keseimbangan antara hak dan kewajiban yang dimiliki oleh rakyat Indonesia.

c. Mengutamakan keselamatan dan kepentingan bangsa Indonesia di atas kepentingan atau keinginan golongan tertentu.

 

"Demokrasi Pancasila dimulai setelah demokrasi Terpimpin."