Permasalahan saat Penerapan Pancasila sebagai Dasar Negara pada Awal Kemerdekaan, Materi PPKn Kelas 9

By Nabil Adlani, Selasa, 10 Agustus 2021 | 09:00 WIB
Pada awal kemerdekaan, penerapan Pancasila sebagai dasar negara menimbulkan beberapa permasalahan. (pixabay)

Permasalahan Penerapan Pancasila pada Awal Kemerdekaan

Pada awal kemerdekaan ditetapkan tiga periode penerapan Pancasila, yaitu:

1. Periode 1945 sampai 1950

Pada periode ini, penerapan Pancasila sebagai dasar negara dan juga suatu pandangan hidup bangsa mengalami berbagai permasalahan.

Muncul beberapa upaya yang dilakukan beberapa kelompok untuk mengganti Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa.

Upaya mengganti Pancasila tersebut terlihat dari munculnya beberapa gerakan pemberontakan untuk mengganti Pancasila.

Baca Juga: Prinsip-Prinsip Demokrasi di Indonesia menurut Pancasila dan UUD 1945

Terdapat dua pemberontakan besar yang terjadi pada periode ini, yaitu:

a. Pemberontakan Pantai Komunis Indonesia (PKI)

Pemberontakan PKI terjadi di Madiun pada 18 September 1948 yang dipimpin oleh Muso.

Tujuan dari lahirnya pemberontakan ini, yaitu untuk mendirikan Negara Soviet Indonesia dengan menggunakan ideologi komunis.

Nah, pemberontakan ini bertujuan mengganti ideologi Pancasila dengan ideologi komunis, akan tetapi pemberontakan tersebut bisa digagalkan.

“Permasalah pertama yang muncul adalah adanya pemberontakan PKI yang ingin mengganti ideologi Pancasila dengan ideologi komunis tahun 1948.”