Apakah Kita Perlu Mencetak Sertifikat Vaksin Setelah Selesai Vaksinasi COVID-19?

By Irfan Sholeh, Kamis, 8 Juli 2021 | 19:00 WIB
Setelah melakukan vaksinasi COVID-19, kita akan mendapatkan sertifikat vaksin. (pixabay)

Setelah Vaksin Kita Pasti Sudah Memiliki Sertifikat

Setelah vaksinasi, kita akan mendapatkan sertifikat vaksin melalui tautan yang dikirim via SMS ke nomor ponsel yang kita cantumkan saat vaksinasi.

Beberapa daerah juga memberi warganya sertifikat cetak bagi masyarakat yang sudah melakukan vaksin.

Dokumen atau sertifikat ini sudah cukup menunjukkan detail catatan vaksin kita.

Baca Juga: Hal yang Perlu Diperhatikan Setelah Melakukan Vaksinasi COVID-19

O iya, kita juga bisa memeriksa catatan vaksin kita melalui laman https://pedulilindungi.id/.

Jadi, bila ada kebutuhan mendesak untuk melakukan perjalanan jarak jauh menggunakan kereta atau pesawat, kita bisa menunjukkan dokumen-dokumen tersebut sebagai syarat perjalanan.

Hal yang paling penting kita sudah memiliki bukti vaksin, entah itu dalam bentuk digital atau fisik.