adjar.id - Adjarian, tubuh kita tersusun oleh banyak tulang yang masing-masing memiliki fungsinya sendiri.
O iya, agar kita terus sehat, kita perlu menjagan organ tubuh kita, termasuk tulang.
Nah, kali ini kita akan mengerjakan soal dan pembahasan mengenai pemeliharaan tulang.
Mengerjakan soal dan pembahasan pemeliharaan kesehatan tulang membuat kita mengerti cara menjaga kesehatan.
Baca Juga: Contoh Soal Future Perfect Tense dan Pembahasannya
Selain itu juga kita jadi paham salah satu KD atau kompetensi dasar dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
Simak contoh soal berikut ini, yuk!
1. Vitamin apakah yang diperlukan agar tulang kita sehat?
Jawaban dan pembahasan:
Vitamin yang dibutuhkan agar tulang kita sehat di antaranya adalah vitamin D.
Pertembuhan tulang membutuhkan vitamin D.
Vitamin tersebut dapat diperoleh antara lain dengan mengonsumsi susu, kuning telur, dan hati.
Proses pembentukannya dibantu oleh sinar matahari pagi.
Kekurangan vitamin D berbahaya. Itu bisa mendatangkan gangguan pada tulang seperti rakhitis atau tulang lemah.
Baca Juga: Kumpulan Contoh Soal, Jawaban, dan Pembahasan Interaksi Sosial
2. Mengapa olahraga teratur membantu tulang kita tetap sehat?
Jawaban dan pembahasan:
Olahraga menguatkan otot kita, melatih koordinasi tubuh, serta membuat keseimbangan tubuh kita terjaga.
Olahraga rutin mencegah osteoporosis menjangkiti kita.
3. Apakah zat yang membantu mencegah pengeroposan tulang?
Jawaban dan pembahasan:
Zat yang mampu membantu mencegah pengeroposan tulang di antaranya adalah zat kapur.
Baca Juga: Contoh Soal, Jawaban, dan Pembahasan Interaksi dengan Lingkungan
Zat kapur atau kalsium membuat tulang kita jadi kuat dan tidak keropos.
Agar kita memperoleh zat kapur, kita perlu mengonsumsi susu dan kacang-kacangan.
Untuk meningkatkan kalsium harian, kita juga bisa mengonsumsi keju, tahu, tempe, bayam, dan sarden.