9 Cara Membuat Sayuran agar Tetap Segar Meski Disimpan dalam Waktu Lama

By Aldita Prafitasari, Sabtu, 26 Juni 2021 | 07:30 WIB
Sayuran bisa tetap segar dalam waktu lama asal disimpan dengan benar. (freepik)

Pisahkan Sayuran dan Buah

Pisahkan sayuran dan buah didalam kulkas agar sayur tetap segar (freepik)

Jika pernah mendengar bahwa mematangkan alpukat bisa dengan menyimpannya di dalam tas berisi apel, itu benar.

Alasannya adalah bahwa apel dan pir, serta banyak buah lainnya menghasilkan gas etilena yang mempercepat proses pematangan buah dan sayuran lain yang kebetulan ada di dekatnya.

Namun, dengan sayuran, pematangan berarti pembusukan.

Itu berarti, pastikan bahwa kita menyimpan sayuran jauh dari buah-buahan. Letakkan sayuran buah-buahan di laci kulkas yang terpisah.

Baca Juga: Cara Menanam Tomat Agar Subur, Tips Ini Ampuh Buat Tomat Menjadi Sehat 

Jangan Dicuci

Hindari pencucian produk sayuran jika sayuran akan disimpan dan bukan diolah. Sebab, kelembapan akan mempercepat proses pembusukannya.

Hanya dua sayuran yang merupakan pengecualian dari aturan ini, yaitu daun bawang dan asparagus.

Kedua bahan tersebut dapat disimpan terendam dalam air, berdiri tegak cukup dengan hanya air setinggi 2-3 cm.