Aroma Tanah Saat Hujan Disebut Petrikor, Bagaimana Asal Mulanya?

By Irfan Sholeh, Jumat, 4 Juni 2021 | 15:23 WIB
Aroma tanah saat hujan disebut petrikor. (pixnio.com)

Asal Usul Kata Petrikor

Sebelum kita mencari tahu penyebab keluarnya petrikor, tahukah Adjarian asal usul kata ini?

Mungkin, setiap hujan turun, kalian atau teman kalian suka posting di media sosial. "Aku suka sekali Petrichor," misalnya. Atau malah, "Aku seorang petrichor."

Adjarian harus tahu, KBBI sudah menyerap kata ini. Jadi bukan "petrichor" melainkan "petrikor". 

Baca Juga: Punya Bobot yang Sangat Berat, Mengapa Awan Bisa Melayang dan Tidak Jatuh?

Dalam KBBI, petrikor adalah aroma khas yang diasosiasikan dengan aroma yang keluar saat air hujan membasahi tanah yang kering.

Ingat, petrikor adalah nama aromanya, bukan nama bagi penggemar aroma tanah basah ini. Nah, petrikor ini diambil dari bahasa Yunani.

Kata ini merupakan gabungan dari kata "petra" atau "petros" dan "ichor".

"Petra" dan "petros" berarti 'batu', sedangkan "ichor" adalah 'cairan yang mengalir dalam pembuluh darah dewa-dewa dalam mitologi Yunani kuno'.