Selain macam-macam alat ukur, kita juga mempelajari tentang komponen dalam pengukuran, yakni besaran, satuan, dan dimensi.
Besaran merupakan besar yang diperoleh dari pengukuran kaitannya.
Ada dua jenis besaran, yaitu besaran pokok dan besaran turunan.
Besaran pokok merupakan besaran dasar yang satuannya sudah ditetapkan, sedangkan besaran turunan ialah besaran yang satuannya tersusun dari beberapa satuan besaran pokok.
Satuan ialah ukuran yang menjadi acuan dari suatu besaran.
Nah, ada beberapa sistem satuan yang digunakan di dunia, seperti MKS (meter, kilogram, sekon), FPS (feet, pound, sekon), dan CGS (centimeter, gram, sekon).
Sementara dimensi merupakan cara suatu besaran turunan disusun berdasarkan besaran pokoknya.
Dimensi dari besaran pokok berupa lambang yang ditulis dengan kurung siku dan huruf kapital tertentu.
"Ada beragam nama-nama alat ukur yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari, seperti neraca O'haus, meteran, termometer, luxmeter, jangka sorong, dan sebagainya."
Itulah nama-nama alat ukur dan penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan alat ukur? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR