Albanisme ini ditandai dengan tidak adanya pigmen di kulit, mata, dan rambut.
Individu dengan penyakit albino mempunyai kulit yang putih pucat kemerahan dan warna rambut putih.
Individu dengan kondisi ini mempunyai kulit yang sangat sensitif karena mudah terbakar oleh sinar matahari.
Iris mata albinisme memiliki warna merah karena tidak mengandung pigmen sehingga yang terlihat hanya pembuluh darahnya saja.
2. Sindrom Down
Sindrom down adalah penyakit keturunan yang terjadi karena adanya mutasi jumlah kromosom.
Jumlah nomor kromosom umumnya sebanyak 46, akan tetapi di sebagian orang ada yang mempunyai kromosom tambahan.
Adanya sel tambahan ini yang membuat sel-sel dalam tubuh bertambah menjadi 47 kromosom.
Kasus inilah yang kemudian dikenal dengan sindrom down karena kegagalan pembelahan sel gamet pada proses meiosis I dan II.
Hal ini membuat kelebihan kromosom 21 sel gamet.
Nah, sindrom down adalah penyebab genetik disabilitas intelektual yang jarang diturunkan.
Baca Juga: Jawaban Materi Biologi Kelas X: Cara Menanggulangi Bahaya Bakteri untuk Kesehatan Manusia
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR