Perjanjian Kalijati merupakan perjanjian penyerahan Indonesia oleh Belanda kepada Jepang.
Perjanjian ini ditandatangani pada tanggal 8 Maret 1942 di Kalijati, Subang, Jawa Barat.
Nah, Perjanjian Kalijati masih termasuk rentetan dari Perang Dunia II atau Perang Asia Timur Raya, Adjarian.
Pada perang tersebut, Belanda dan jepang saling beradu di kubu yang berseberangan.
Belanda berada di blok sekutu, sementara Jepang berada di blok poros yang dipegang oleh Jerman.
Perang di Asia ini dimulai ketika Jepang melakukan penyerangan ke pangkalan Angkatan Laut Amerika Serikat di Pearl Harbor, Hawaii.
Ketika itu, Jepang yang mempunyai kekuatan besar secara militer memiliki ambisi untuk bisa menguasai Asia.
Target Jepang di Asia salah satunya adalah Indonesia.
Akhirnya, Jepang berhasil mendarat di Indonesia, tepatnya di Tarakan, Kalimantan Utara pada 11 Januari 1942.
Belanda yang telah lemah tidak bisa membentuk pertahanan untuk menghalau Jepang.
Jepang semakin masuk ke Indonesia, sampai berhasil menguasai wilayah Balikpapan pada 24 Januari 1942.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | AdjarID |
KOMENTAR