adjar.id - Dalam ilmu sosiologi, terdapat objek kajian sosial yang dicetuskan oleh beberapa tokoh.
Ilmu sosiologi adalah ilmu yang mengkaji tentang hubungan masyarakat dalam konteks sosial.
Hubungan tersebut bisa berupa konflik, permasalahan, interaksi, tindakan, dan lain sebagainya.
Nah, dalam perkembangan ilmu sosiologi, banyak ahli yang mengemukakan pendapatnya tentang objek kajian sosiologi.
Salah satu tokoh yang mengemukakannya ialah Max Weber.
O iya, secara umum, objek kajian sosiologi adalah kehidupan manusia, proses interaksi dalam masyarakat, dan produk dari interaksi sosial manusia.
Di sisi lain, ruang lingkup ilmu sosiologi dapat dikatakan lebih luas dibanding ilmu sosial lainnya, Adjarian.
Sebab, ilmu sosiologi mencakup berbagai aspek interaksi sosial yang terjadi di masyarakat.
Lalu, apa objek kajian sosial menurut Max Weber?
Simak pembahasannya, yuk!
"Objek kajian sosiologi mencakup beragam fenomena dan proses sosial yang mempengaruhi interaksi, struktur, dan dinamika masyarakat."
Baca Juga: Mengenal Objek Kajian Sosiologi
Objek kajian sosiologi menurut Max Weber adalah tindakan sosial.
Max Weber berpendapat bahwa untuk memahami gejala sosial yang muncul di masyarakat, peneliti harus dapat menginterpretasikan tujuan suatu tindakan sosial individu.
Menurut Weber, metode interpretatif tersebut dapat dikatakan sebagai verstehen atau interpretative understanding.
O iya, tindakan sosial adalah suatu bentuk perilaku sosial yang terjadi dalam situasi sosial.
Situasi tersebut umumnya berkaitan dengan pola pikir dan tindakan individu.
Hal ini dapat terjadi karena tindakan sosial dipengaruhi oleh perasaan, emosi, dan pikiran individu dalam masyarakat.
Tindakan sosial bisa juga dikatakan sebagai tindakan yang dilakukan dengan tetap mempertimbangkan perilaku orang lain di masyarakat.
Misalnya, tindakan menanam pohon yang mempunyai makna yang berbeda-beda.
Kegiatan menanam pohon dapat dilihat sebagai suatu bentuk nyata untuk menyelamatkan bumi.
Di sisi lain, kegiatan menanam pohon juga bisa dikatakan sebagai suatu hobi.
Contoh lain tindakan sosial, yaitu membeli gadget dapat dimaknai sebagai suatu hal yang beragam.
Baca Juga: Objek Formal dan Material Kajian Sosiologi
Misalnya, orang yang membeli gadget hanya untuk kepuasan pribadi dan ada orang yang membeli gadget untuk keperluan pekerjaan atau komunikasi.
O iya, suatu tindakan dapat dikatakan sebagai tindakan sosial jika memenuhi tiga unsur, yaitu:
1. Perilaku tersebut mempunyai makna subjektif.
2. Perilaku tersebut dipengaruhi oleh perilaku dari pelaku lainnya.
3. Perilaku tersebut dapat memengaruhi perilaku orang lain.
"Objek kajian sosial menurut Max Weber adalah tindakan sosial yang dipengaruhi oleh perasaan, emosi, dan pikiran individu."
Nah, itulah objek kajian sosial menurut Max Weber.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud objek kajian sosial secara umum? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Sosiologi untuk Kelas X SMA/MA karya Vina Dwi Laning, Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional Tahun 2009.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR