Kiai Haji Samanhudi atau K.H. Samanhudi merupakan pendiri dari Sarekat Dagang Islam.
Berdirinya Sarekat Dagang Islam bertujuan untuk mewujudkan cita-cita K.H. Samanhudi, yaitu agar pedagang pribumi bisa bersaing dengan pedagang dari bangsa lain.
Sarekat Dagang Islam inilah yang menjadi asal mula berdirinya organisasi Sarekat Islam.
2. HOS Cokroaminoto
HOS Cokroaminoto merupakan pahlawan nasional yang memimpin Sarekat Islam tahun 1914.
Di bawah kepemimpinan HOS Cokroaminoto, Sarekat Islam menjadi organisasi massa terbesar dalam sejarah pergerakan nasional di Indonesia.
HOS Cokroaminoto juga menjadi tokoh utama perubahan nama Sarekat Dagang Islam menjadi Sarekat Islam tahun 1912.
3. Semaoen
Semaoen adalah murid Cokroaminoto yang muncul sebagai bumiputera pertama yang berhasil menjadi propagandis serikat buruh.
Pada tahun 1914, Semaoen menunjukkan bakat dan kecakapannya dalam bidang pergerakan.
Bahkan di usia ke-15, Semaoen sudah menjabat sebagai sekretaris Serikat Islam cabang Surabaya.
Baca Juga: 3 Organisasi Pergerakan Nasional, Materi Sejarah Kelas 11 Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR