Aktivitas 2.14 tentang Peran Glukosa dalam Tubuh
Berdasarkan Gambar 2.10 jawab pertanyaan berikut ini!
1. Bagaimana perbandingan konsentrasi glukosa di luar dan di dalam sel?
Jawaban: Konsentrasi glukosa di luar sel lebih tinggi jika dibandingkan dengan konsentrasi glukosa di dalam sel.
2. Perhatikan arah panas pergerakan glukosa, dari mana glukosa bergerak?
Jawaban: Glukosa bergerak dari luar sel menuju ke dalam sel.
3. Komponen apa dari struktur membran plasma yang dilalui glukosa ketika bergerak?
Jawaban: Komponen yang dilalui glukosa ketika bergerak adalah protein integral atau glucose transporter.
4. Mengapa pergerakan glukosa harus difasilitasi oleh komponen tertentu dari struktur membran plasma?
Jawaban: Glukosa harus difasilitasi karena ukuran glukosa yang lebih besar dibanding pori-pori pada membran plasma atau membran sel.
5. Mungkinkah terjadi gangguan terhadap pergerakan glukosa?
Baca Juga: Jenis Makanan Karbohidrat dan Manfaatnya bagi Tubuh
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR