Sehingga dapat memajukan perdagangan mereka dan bersaing dengan pedagang Tiongkok.
Sarekat Islam menjadi organisasi terkenal yang identik dengan gerakan religius, nasionalis, demokratis, dan ekonomis.
Nah, dengan waktu yang singkat, Sarekat Islam dapat berkembang sampai menyebar ke seluruh lapisan masyarakat, Adjarian.
Perkembangan itu juga tidak hanya terjadi di pulau Jawa saja, tetapi menyebar ke wilayah lainnya.
Sarekat Islam ini bergerak untuk membela kepentingan para pedagang Indonesia dari ancaman yang muncul dari para pedagang Tiongkok.
Sarekat Islam bergerak dengan memperjuangkan hak-hak sesungguhnya di bidang politik.
Sarekat Islam memperjuangkan keadilan tanpa kenal kata menyerah dan menekan tindakan penindasan yang dilakukan oleh Belanda.
Hadirnya Sarekat Islam di masyarakat sangat dinantikan, karena masyarakat Indonesia membutuhkan wadah untuk menyalurkan aspirasinya.
Sarekat Islam pada bulan Januari 1913 di Surabaya menggagas bahwa mereka bukan partai politik.
Dari segi keanggotaan, Sarekat Islam ini sangat terbuka bagi seluruh bangsa Indonesia.
Akan tetapi, agar tetap membuat Sarekat Islam sebagai organisasi rakyat, ada pembatasan terhadap masuknya pegawai negeri sebagai anggota.
Baca Juga: Organisasi Pergerakan Nasional sebagai Awal Lahirnya Sumpah Pemuda
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR