Pendapat dari Muhammad Yamin tersebut didasarkan pada sejarah bahwa Papua dulu termasuk wilayah bagian dari Kesultanan Ternate.
Ir. Soekarno setuju dengan pendapat dari Muhammad Yamin, karena berdasarkan Kitab Negarakertagama, wilayah kekuasaan Majapahit juga sampai ke daerah Papua.
Oleh sebab itu, Ir. Soekarno berpendapat bahwa wilayah Indonesia mencakup daerah-daerah dari Sumatra hingga Papua.
Namun, pendapat dari Muhammad Yamin dan Ir. Soekarno tidak disetujui oleh Mohammad Hatta.
Menurutnya wilayah Indonesia tidak perlu mencakup Papua, hanya Borneo Utara dan Malaya saja.
2. Penetapan Wilayah
Perbedaan pendapat dalam pembatasan wilayah Indonesia membuat ketua BPUPKI Radjiman Wedyodiningrat melakukan pemungutan suara dengan tiga pilihan, yaitu:
- Pertama, seluruh Hindia Belanda.
- Kedua, seluruh Hindia Belanda ditambah Malaya, Borneo Utara, Timor, dan Papua.
- Ketiga, seluruh Hindia Belanda ditambah Malaya dan Borneo Utara.
Hasil pemungutan suara tersebut adalah sebanyak 19 orang peserta memilih pilihan pertama, 39 memilih pilihan kedua, 6 memilih pilihan ketiga, dan ada peserta yang tidak memilih.
Baca Juga: Karakteristik Wilayah Indonesia, Materi PPKn Kelas VII
Penulis | : | Mumtahanah Kurniawati |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR