Contoh: Warga mengadakan gotong royong setiap hari Minggu saat warga yang bekerja libur.
3. Membentuk Akhlak atau Karakter
Norma memiliki nilai penting sebagai acuan dalam melakukan suatu hal sesuai dengan norma yang berlaku.
Contoh: Saat di sekolah, semua siswa diajarkan untuk selalu berdoa sebelum makan dan meminta maaf jika melakukan kesalahan.
4. Menjadi Petunjuk dalam Menjalani Kehidupan
Norma memiliki nilai penting sebagai petunjuk yang digunakan masyarakat dalam aktivitas sehari-hari.
Contoh: Saat pandemi, sebagai masyarakat yang bertanggung jawab dan peduli sesama, maka wajib untuk menggunakan masker.
5. Mewujudkan Keadilan dalam Bermasyarakat, Berbangsa, dan Bernegara
Norma memiliki nilai penting untuk menjaga keadilan di masyarakat dalam semua hal.
Contoh: Pengadilan ada untuk masyarakat mengajukan keadilan apabila merasa dirugikan oleh suatu hal.
"Nilai penting norma meliputi menciptakan ketertiban dan keamanan, mencegah benturan antarwarga, membentuk akhlak, menjadi petunjuk, dan mewujudkan keadilan."
Baca Juga: Ciri-Ciri Norma Sosial di Masyarakat
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Mumtahanah Kurniawati |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR