adjar.id - Air sungai masih menjadi pilihan bagi sebagian orang untuk dikonsumsi.
Sayangnya, saat ini tidak sedikit air sungai yang sudah tercemar oleh berbagai limbah berbahaya.
Nah, mengonsumsi air sungai yang telah tercemar limbah dapat menyebabkan berbagai dampak.
Air memang merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi makhluk hidup, termasuk manusia.
Jika kita kehilangan 4% dari total air dari tubuh, maka bisa menyebabkan terjadinya dehidrasi.
Maka dari itu, memenuhi asupan air di dalam tubuh merupakan hal yang sangat penting.
Air bisa didapatkan dari mana saja, termasuk dari air sungai yang ada di sekitar tempat tinggal.
Namun, kita juga tetap harus memastikan kondisi air sungai yang akan dikonsumsi.
Dampak Mengonsumsi Air Sungai yang Tercemar
Dampak yang dapat ditimbulkan akibat mengonsumsi air sungai yang tercemar antara lain:
1. Mengonsumsi Air Sungai Mengandung Logam Berat
Baca Juga: Bagaimana Cara Penanggulangan dan Pencegahan Pencemaran Air?
Air Sungai yang tercemar logam beram berat, seperti merkuri, arsenik, kadmiun, timbal, timah, dan lainnya.
Logam berat ini bisa ikut masuk ke dalam tubuh ketika air sungai yang tercemar dikonsumsi oleh manusia.
Mengonsumsi air sungai yang mengandung logam berat bisa menimbulkan beberapa penyakit, seperti:
- Kanker
- Anemia
- Kerusakan otak dan sel saraf
- Kerusakan ginjal, usus, dan hati
- Kerusakan komposisi darah
- Keracunan akut dan kronis
2. Mengonsumsi Air Sungai Mengandung Mikroplastik
Air sungai juga sering tercemar oleh limbah plastik.
Baca Juga: Jenis-Jenis Pencemaran Lingkungan yang Merusak Lingkungan Hidup
Plastik tersebut terpecah-pecah dan membentuk suatu zat mikroplastik yang berbahaya.
Mikroplastik yang dikonsumsi bersama air sungai bisa mudah masuk ke dalam tubuh dan sulit untuk keluar.
Mengonsumsi air sungai yang mengandung mikroplastik bisa menyebabkan reaksi inflamasi, stres oksidatif, dan gangguan metabolisme.
3. Mengonsumsi Air Sungai Mengandung Bahan Kimia Organik
Air sungai bisa mengandung limbah bahan kimia organik yang dihasilkan oleh produk rumah tangga, industri, dan pertanian.
Mengonsumsi air sungai yang mengandung bahan kimia organik bisa menyebabkan terjadinya:
- Kerusakan hati
- Kerusakan ginjal
- Kerusakan sistem peredaran darah
- Kerusakan sistem reproduksi
- Kerusakan sistem saraf
Baca Juga: Dampak Pencemaran Air dan Pencemaran Udara
4. Mengonsumsi Air Sungai Mengandung Radionuklida
Air sungai bisa mengandung limbah berbahaya berupa bahan radioaktif atau radionuklida yang menghasilkan radiasi berbahaya.
Mengonsumsi air yang telah tercemar radionuklida bisa menyebabkan timbulnya penyakit kanker.
Selain itu, air yang mengandung radionuklida juga bisa menyebabkan penyakit gagal ginjal dan mutasi genetik.
Nah, itulah beberapa dampak dari mengonsumsi air sungai yang tercemar, seperti dari logam berat, mikroplastik, bahan kimia organik, dan radionuklida.
Coba Jawab! |
Apa dampak dari mengonsumsi air sungai yang mengandung mikroplastik? |
Petunjuk: Cek halaman 2 dan 3. |
Tonton juga video ini, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR