Habitatnya berada di sungai dan rawa bakau di hutan Kalimantan dan Sumatra.
Nah, ukuran kucing bakau ini sekitar dua kali lipat dari ukuran kucing domestik pada umumnya.
Keunikan dari kucing bakau, yaitu berani dan dapat berenang untuk memburu mangsanya.
Kucing bakau mempunyai jari kaki berselaput yang berguna saat sedang berada di air.
4. Kucing Batu
Kucing batu banyak ditemukan di hutan-hutan Kalimantan dan Sumatra.
Sementara di luar Indonesia, kucing batu tersebar di wilayah Asia Selatan dan Asia Tenggara.
Kucing batu memiliki ukuran sedang.
Jenis kucing ini banyak diburu karena corak bulunya yang sangat indah.
5. Kucing Pasir
Kucing pasir memiliki nama latin Felis margarita. Jenis kucing ini merupakan kucing dengan tubuh terkecil di dunia.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR