Perekonomian di Amerika Serikat dan Kanada sebagai negara maju terbagi menjadi dua bidang utama, yaitu:
1. Bidang Pertanian
Bidang pertanian Amerika Serikat dan Kanada sangatlah maju, Adjarian.
Hal ini karena bidang pertanian ditunjang oleh beberapa faktor, seperti canggihnya teknologi pertanian, kondisi lingkungan, dan pasar yang luas.
Kombinasi dari ketiga faktor inilah yang membuat produktivitas pertanian di sana sangat tinggi.
Nah, hasil pertanian utama di Amerika Serikat dan Kanada di antaranya jagung, kapas, gandum, daging, susu, kedelai, telur, buah-buahan, dan sayuran.
O iya, sistem pengelolaan pertanian di Amerika Serikat merupakan sistem pertanian dengan skala besar yang sifatnya ekstensif.
Rata-rata petani dapat mengolah lahan seluas 182 hektare di Amerika Serikat dan 186 hektare di Kanada.
Lahan pertanian yang luas tersebut memungkinkan adanya mekanisasi atau mesin-mesin besar.
Dengan danya kemajuan tersebut, jumlah petani atau tenaga kerja di bidang pertanian lebih sedikit.
Saat ini, jumlah petani di Amerika Serikat hanya 2% dari jumlah seluruh penduduk.
Baca Juga: Pengelompokan Negara sebagai Negara Maju atau Berkembang di Dunia
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR