adjar.id - Hari Trenggiling Sedunia atau World Pangolin Day diprakarsai oleh UN Environment Program (UNEP), Adjarian.
Peringatan ini jatuh pada hari Sabtu ketiga setiap bulan Februari.
Nah, pada tahun 2023, Hari Trenggiling Sedunia jatuh pada tanggal 18 Februari.
Peringatan ini merupakan salah satu bentuk upaya konservasi trenggiling.
UNEP berharap adanya peringatan Hari Trenggiling Sedunia dapat memperkenalkan masyarakat global akan trenggiling.
Selain itu, juga demi meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai ancaman eksistensi spesies ini.
Trenggiling atau pangolin merupakan hewan yang dilindungi, Adjarian.
O iya, berikut beberapa fakta tentang trenggiling.
1. Terdiri dari Beberapa Spesies
Terdapat delapan spesies trenggiling di dunia, yaitu:
- Trenggiling Tiongkok (Manis pentadactyla)
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Landak, Salah Satunya Punya Ribuan Duri yang Tidak Mudah Lepas
- Trenggiling India (Manis crassicaudata)
- Trenggiling Filipina (Manis culionensis)
- Trenggiling Sunda (Manis javanica)
- Trenggiling-Pohon Perut-Hitam (Phataginus tetradactyla)
- Trenggiling-Tanah Raksasa (Smutsia gigantean)
- Trenggiling Tanah (Smutsia temminckii)
- Trenggiling-Pohon Perut-Putih (Phataginus tricuspis)
Spesies yang paling besar di antara spesies lainnya adalah Trenggiling-Tanah Raksasa.
Ukurannya mencapai 75-80 cm dengan bobot maksimum dapat mencapai 33 kilogram.
2. Satu-satunya Mamalia Bersisik di Dunia
Yap, trenggiling merupakan satu-satunya mamalia bersisik.
Baca Juga: Fakta Menarik Gajah, Salah Satunya Punya Otak yang Besar
Sisik trenggiling terbuat dari keratin, zat yang sama yang ada pada kuku dan rambut manusia.
Sisik trenggiling bertekstur keras, besar, dan tumpang tindih.
O iya, sisik trenggiling sendiri menyumbang 20 persen bobot tubuh trenggiling.
3. Bergulung Seperti Armadillo, Berbau Seperti Sigung
Jika merasa terancam, trenggiling akan melindungi diri dengan cara membuat tubuhnya bergulung seperti bola.
Hal tersebut juga dilakukan oleh hewan armadillo.
Selain dengan cara bergulung, trenggiling juga mampu mengeluarkan cairan kimia berbau dari kelenjar di bawah ekornya seperti hewan sigung. Unik, ya!
4. Memiliki Lidah yang Sangat Panjang
Panjang lidah trenggiling bisa mencapai sepertiga panjang tubuhnya, Adjarian.
Lidah tersebut difungsikan untuk mengambil makanan.
Air liurnya yang lengket membuat trenggiling mampu menyendok semut dalam jumlah besar.
Baca Juga: Fakta Unik Caracal, Kucing yang Memiliki Telinga Panjang
Nah, lidah akan tersimpan di rongga bagian dada dan menempel di dinding perut ketika tidak digunakan.
5. Mampu Memakan 70 Juta Semut
Tringgiling memiliki julukan scaly anteaters. Julukan tersebut diberikan kepada trenggiling karena mereka mampu memakan semut dan rayap dalam jumlah yang sangat besar.
Makanan utama sebagian spesies adalah semut, sedangkan sebagian lainnya pemakan serangga.
Dengan indra penciuman yang tajam, trenggiling mampu mendeteksi sarang semut dan rayap.
Dalam sehari, trenggiling bisa mengonsumsi hingga 200.000 semut dan rayap.
Jika dijumlahkan, maka dalam setahun mereka bisa memakan lebih dari 70 juta serangga.
Itu dia lima fakta mengenai trenggiling.
Coba Jawab! |
Apa spesies trenggiling terbesar? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Tonton video di bawah ini, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR