adjar.id - Landak adalah hewan yang memiliki ciri khas berupa duri yang hampir memenuhi sekujur tubuhnya.
Duri tajam tersebut berguna sebagai pertahanan diri landak atas ancaman musuh.
Saat menghadapi musuh, biasanya landak akan bersiaga dengan meringkukkan tubuh menjadi berbentuk seperti bola agar durinya semakin tegak.
Lalu, landak akan memasukkan kepala, ekor, dan kaki. Kemudian, landak akan berguling untuk melindungi diri.
Cara landak melindungi diri dari musuh menarik, ya?
O iya, selain itu, masih ada beberapa fakta menarik lainnya seputar landak, Adjarian.
Yuk, simak!
Landak merupakan hewan nokturnal alias aktif pada malam hari.
Di siang hari, landak akan beristirahat dan tidur.
Landak baru akan keluar untuk beraktivitas seperti mencari makan pada malam hari.
Landak termasuk hewan soliter atau tidak hidup secara berkelompok.
Baca Juga: Ciri Khusus Hewan Kucing, Unta, Gajah, dan Landak
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR