adjar.id - Bakteri bisa dibagi menjadi beberapa jenis, Adjarian.
Jenis-jenis bakteri dapat dikelompokan berdasarkan bentuk tubuhnya, berdasarkan cara geraknya, berdasarkan kebutuhannya akan oksigen, berdasarkan cara memperoleh energi dan karbon, serta berdasarkan sifatnya terhadap pengecatan gram.
Nah, kali ini kita akan mempelajari pengelompokan bakteri berdasarkan bentuknya.
Berdasarkan bentuknya, bakteri dikelompokan menjadi tiga jenis.
Apa saja, ya?
"Jenis-jenis bakteri salah satunya dikelompokkan berdasarkan bentuknya."
Pengelompokan Bakteri berdasarkan Bentuknya
Meskipun bakteri hanya bersel tunggal, tetapi bakteri mempunyai beberapa bentuk, antara lain:
1. Berbentuk bulat (coccus)
2. Berbentuk batang (basilus)
3. Berbentuk spiral (spirila)
Baca Juga: Mengenal Jenis-Jenis Bakteri dan Macam-Macam Bentuk Bakteri
Nah, ketiga bentuk dasar bakteri tersebut masih memiliki beberapa modifikasi, Adjarian, yakni:
1. Berbentuk Bulat (Coccus)
Bakteri coccus dapat berupa monococcus, diplococcus, streptococcus, staphylococcus, dan sarcina.
- Monococcus adalah bakteri berbentuk bola tunggal, contohnya Neiserria gonorrhoea atau penyebab penyakit gonorhoe.
- Diplococcus adalah bakteri berbentuk bulat yang berpasangan, contohnya Diplococus pneumaticus penyebab penyakit pneumonia atau radang paru-paru.
- Streptococcus adalah bakteri berbentuk bulat yang bersusun seperti rantai, contohnya Streptococus pyrogenes penyebab penyakit kuning.
- Staphylococcus adalah bakteri berbentuk bulat yang berupa gerombolan seperti buah anggur, contohnya Staphylococcus aureus penyebab penyakit pneunomia (radang paru-paru) dan keracunan makanan.
- Sarcina adalah bakteri berbentuk bulat yang berkelompok empat-empat sehingga berbentuk seperti kubus dengan 8 sel.
2. Berbentuk Batang (Basilus)
Bakteri basilus juga mempunyai beberapa modifikasi bentuk, yaitu monobasil, diplobasil, dan streptobasil.
- Monobasil adalah bakteri berbentuk basil tunggal, contohnya adalah Escherichia coli yang membantu pembusukan di dalam colon atau usus besar dan Salmonella thyposa penyebab penyakit tipus.
Baca Juga: Contoh Bakteri yang Bermanfaat bagi Manusia di Bidang Pertanian
- Diplobasil adalah bakteri bentuk batang yang berpasangan.
- Streptobasil adalah bakteri dengan bentuk batang yang bergandengan memanjang seperti bentuk rantai, contohnya Acetobacter xylinum yang digunakan dalam pembuatan nata de coco.
3. Berbentuk spiral (Spirila)
Kelompok bakteri dengan bentuk dasar spiral memiliki tiga macam modifikasi, yaitu spirilum, vibrio, dan spirochaeta.
- Spirilum merupakan bakteri yang berbentuk spiral sempurna, contohnya adalah Triponema pallidum penyebab penyakit sifilis.
- Vibrio merupakan modifikasi dari bentuk spiral yaitu berbentuk koma, contohnya adalah Vibrio cholerae penyebabkan penyakit kolera.
- Spirochaeta merupakan kelompok bakteri berbentuk spiral yang lentur, sehingga ketika bergerak tubuhnya dapat memanjang atau memendek.
"Pengelompokan bakteri berdasarkan bentuknya dibagi menjadi tiga, yaitu berbentuk bulat (coccus), batang (basilus), dan spiral (spirila)."
Nah, itulah jenis-jenis bakteri berdasarkan bentuknya, Adjarian.
Coba Jawab! |
Apa saja modifikasi jenis bakteri bulat atau coccus? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
---
Sumber: Buku Sekolah Elektronik (BSE) Biologi kelas X, Siti Widayati, Nur Rochmah, Zubedi, Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2009.
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR