Tindakan diskriminasi sering kali terlihat sama, tetapi sebenarnya ada beberapa jenis diskriminasi.
Berikut ini beberapa jenis diskriminasi.
1. Rasisme
Rasisme adalah suatu keyakinan bawa ras merupakan penentu yang mendasar dari kapasitas dan sifat manusia.
Perbedaan ras dapat menghasilkan berbagai keunggulan yang melekat pada ras tertentu.
Rasisme secara umum bisa diartikan sebagai sikap, pernyataan, dan tindakan yang mengunggulkan kelompok masyarakat karena identitas rasnya.
Rasisme sangat berlawanan dengan norma-norma etis, hak asasi manusia, dan juga peri kemanusiaan.
2. Seksisme
Konsep dasar dari seksisme adalah kepercayaan bahwa kecerdasan dan kekuatan fisik dimiliki oleh laki-laki, sementara kekuatan emosional dimiliki oleh perempuan.
Atas dasar inilah akhirnya muncul berbagai sikap diskriminatif berdasarkan jenis kelamin, terutama terhadap perempuan.
Baca Juga: 4 Nilai yang Harus Dihindari dalam Masyarakat Multikultural
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR