Baca Juga: Perspektif Sosiologi dalam Hubungan Sosiologi dengan Ilmu Lain
Selain itu, penelitian juga dilakukan untuk mendapatkan data atau temuan baru dari berbagai data empiris dan memberikan kontribusi ke masyarakat dari hasil penelitiannya.
Jadi, penelitian yang dilakukan sosiolog ini bertujuan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan demi masyarakat itu sendiri.
3. Mengapa lembaga sosial dapat berfungsi dan mengapa tidak dapat berfungsi, berikan contoh untuk menjelaskan pendapat kalian!
Jawaban: Suatu lembaga sosial bisa berfungsi dengan baik jika diketahui, dipahami, diinginkan, dan dihargai oleh masyarakat.
Sementara lembaga sosial tidak bisa berfungsi dengan baik jika distrusi belum merata dan terjadi konflik sosial.
Contohnya saat ada siswa yang membolos, disfungsi sekolah sebagai lembaga pendidikan bisa terjadi karena lemahnya kontrol sosial dari lembaga pendidikan tersebut.
4. Mengapa terdapat heterogenitas sosial?
Jawaban: Heterogenitas sosial bisa terjadi karena adanya keberagaman identitas sosial, identitas individu, pelapisan sosial, diferensiasi sosial, dan sistem lapisan sosial di masyarakat.
5. Refleksikan dengan bahasa dan pendapat kalian tentang manfaat belajar sosiologi? Serta berikan satu contoh gejala sosial yang terdapat di sekitar kehidupan kalian yang dapat menjadi objek kajian sosiolog!
Jawaban: Manfaat belajar sosiologi salah satunya bisa meningkatkan kepekaan kita sebagai makhluk sosial dan lebih menghargai adanya perbedaan di masyarakat.
Contoh gejala sosial yang terjadi di sekitar kehidupan kita adalah keberagaman masyarakat dalam suatu lingkungan.
Baca Juga: Materi UTBK SBMPTN Sosiologi, Lingkup Ilmu Sosiologi
Nah, itulah pembahasan soal evalusasi bagian esai tentang ilmu sosiologi, Adjarian.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR