adjar.id - Tahu tidak Adjarian, istilah sosiologi pertama kali dikemukakan oleh ahli filsafat moralis, serta sosiolog asal Prancis, yaitu August Comte.
Nah, kali ini kita akan menyimak soal SBMPTN, jawaban, serta pembahasan materi lingkup ilmu sosiologi.
Materi lingkup ilmu sosiologi merupakan salah satu materi yang sering kali kita jumpai di dalam tes UTBK SBMPTN, lo.
Sebelum kita mulai menyimak kumpulan soalnya, yuk, kita ingat-ingat materinya terlebih dahulu.
Baca Juga: Contoh Soal dan Jawaban Materi Sosiologi tentang Perubahan Sosial
Di dalam ruang lingkup sosiologi terdapat empat pembahasan, yaitu fakta sosial, tindakan sosial, khayalan sosiologis, serta realitas sosial.
Ilmu kajian sosiologi juga memiliki beberapa perspektif, yaitu evolusionis, interaksionisme, fungsionalis, serta konflik.
Ilmu sosiologi juga memiliki fungsi dan peran bagi masyarakat, yaitu sebagai penelitian sosial, bahan perencanaan sosial, dan pembangunan sosial.
Sekarang, yuk, kita simak kumpulan soalnya berikut ini!
Penulis | : | Aisha Amira |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR