Event ASEAN Para Games ini diselenggarakan di Solo pada 30 Juli sampai 6 Juli 2022.
Nah, untuk cabang olahraga yang dilombakan pada ASEAN Para Games adalah total 14 cabang.
Berikut beberapa cabang lomba dari ASEAN Para Games, di antaranya para catur, para swimming, para powerlifting, athletics, para badminton, tenis meja, dan lain sebagainya.
Negara yang berpartisipasi dalam ASEAN Para Games yaitu Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Kamboja, Brunei Darussalam, Vietnam, Thailand, Laos, Myanmar, dan Timor Leste.
Biasanya ASEAN Para Games diselenggarakan dua tahun sekali.
Tujuan adanya ASEAN Para Games ini dalah untuk paralimpiade yang merupakan ajang olahraga atlet difabel sedunia.
Baca Juga: Ditutup Hari Ini, Berikut Update Klasemen Terakhir SEA Games 2021 Vietnam
SEA Games adalah perlombaaan cabang olahraga tingkat Asia Tenggara yang diikuti oleh atlet yang tidak berkebutuhan khusus.
Biasanya tuan rumah SEA Games ini mendapatkan kesempatan untuk memilih cabang olahraga andalan dari negaranya.
Misalnya, Indonesia yang pernah menjadi tuan rumah SEA Games memilih olahraga panjat tebing dan pencak silat.
Nah, ajang SEA Games ini digelar dua tahun sekali yang biasanya diadakan lebih dahulu sebelum ASEAN Para Games.
O iya, di SEA Games ini ada yang menarik, yaitu tuan rumah boleh mengurangi atau menambah cabang olahraga yang akan digelar,
Itu tadi Adjarian, perbedaan SEA Games dan ASEAN Para Games yang menjadi pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara.
#AkuBacaAkuTahu
Coba Jawab! |
Berapa cabang lomba yang digelar di ASEAN Para Games? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Nabil Adlani |
KOMENTAR