adjar.id - Di bawah ini ada contoh teks prosedur kompleks.
Teks prosedur kompleks adalah teks yang memiliki prosedur atau proses yang panjang.
Dengan begitu, langkah-langkah yang dituliskan juga sangat rinci dan banyak.
Saat membaca teks prosedur kompleks, kita harus berhati-hati mengikuti setiap langkahnya agar tidak ada yang terlewat dan hasilnya baik.
O iya, salah satu ciri teks prosedur kompleks adalah banyak menggunakan kata perintah, Adjarian.
Kata perintah yang dimaksud adalah kata kerja tanpa imbuhan "me-" seperti: nyalakan, siapkan, tulis, kupas, dan sebagainya.
Dalam teks prosedur kompleks juga terdapat kata penjelas seperti: pastikan, jangan, hindari, dan lain sebagainya.
Berikut contoh teks prosedur kompleks tentang cara membuat layang-layang.
"Teks prosedur terdiri dari banyak langkah-langkah yang harus dilakukan secara berurutan."
Baca Juga: Contoh Teks Prosedur Sederhana
Contoh Teks Prosedur Kompleks
Judul: Cara Membuat Layang-Layang
Bahan-bahan
1. Siapkan 1 bilah bambu tipis dengan panjang 70 cm dan lebar 1 cm
2. 1 bilah bambu tipis, lebar 1 cm dan panjang sekitar 40-60 cm
3. Kertas minyak
4. Benang
5. Spidol
6. Gunting
Baca Juga: Pengertian Teks Prosedur, Struktur, dan Ciri-cirinya
7. Solasi
8. Pita gulung yang tebal
9. Meteran
Cara Membuat Layang-Layang
1. Taruh kedua bilah bambu dengan posisi silang dan letakkan bambu pendek pada 1/3 bagian bambu yang panjang.
2. Jika sudah, ikat kedua bambu dengan benang.
3. Lalu, kaitkan keempat ujung bambu dengan benang.
Pastikan benang terpasang kencang tetapi tidak terlalu erat untuk mencegah stik bengkok atau miring.
Nah, kita bisa meletakkan kerangka di atas kertas minyak.
Baca Juga: Contoh Teks Prosedur Bahasa Indonesia 'Cara Membuat Kue Eclair'
3. Selanjutnya, jiplak layang-layang mengikuti kerangkan memakai spidol pada kertas minyak.
4. Potong kertas minyak sesuai pola dan lem kertas pada bagian rangka memakai solasi.
Pastikan lebar sisa kertasnya dilipat dan melewati benang sebelum disolasi.
5. Untuk ekornya potong pita yang fungsinya juga untuk menyeimbangkan.
6. Kemudian buat lubang di bagian tengah layang-layang tempat bertemunya persilangan kerangka dari bambu.
Lalu masukkan senar layangan pada lubang dan ikat.
7. Buat lubang di bawah titik tengah sekitar 7 cm dari bagian bawah layangan dan tautkan benang dari titik tengah menuju lubang di bawahnya.
8. Kita bisa menghias layang-layang sesuai keinginan.
9. Layang-layang sudah jadi.
Baca Juga: 3 Jenis Teks Prosedur Berdasarkan Kerumitan Topik yang Dibahas
Nah, itulah contoh teks prosedur kompleks.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan teks prosedur kompleks? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR