adjar.id - Tahukah Adjarian apa saja tahap-tahap pembinaan persatuan bangsa Indonesia?
Persatuan adalah hal yang sangat penting bagi suatu bangsa, termasuk Indonesia.
Persatuan berarti satu atau tidak terpecah-pecah.
Persatuan terbentuk dari komponen-komponen dengan berbagai corak yang menjadi satu.
O iya, persatuan berkaitan erat dengan keutuhan, Adjarian.
Di masa perjuangan bangsa Indonesia untuk mencapai kemerdekaan, persatuan menjadi kunci yang mendorong semangat, motivasi, dan penggerak perjuangan.
Nah, dalam pembinaan persatuan bangsa Indonesia, ada tahapan-tahapannya.
Berikut tahap-tahap pembinaan persatuan bangsa Indonesia yang paling menonjol sebagaimana dikutip dari buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas VIII SMP/MTs edisi revisi 2017.
"Ada sejumlah tahap dalam pembinaan persatuan bangsa Indonesia."
Baca Juga: 3 Faktor Pendorong Persatuan dan Kesatuan Bangsa
4 Tahap Pembinaan Persatuan Bangsa Indonesia
1. Perasaan Senasib
Perasaan senasib sebagai bangsa dapat meningkatkan rasa persatuan seluruh rakyat Indonesia.
Nah, bagaimana perasaan senasib tersebut dapat muncul?
Perasaan senasib bisa muncul karena sejumlah faktor.
Salah satunya adalah faktor keterikatan terhadap tempat kelahiran atau menghadapi suatu masalah tertentu.
Bangsa Indonesia sendiri pernah dijajah sekian lama.
Nah, hal tersebut dapat mendorong perasaan senasib bangsa Indonesia.
"Salah satu tahap pembinaan persatuan bangsa Indonesia yang menonjol adalah adanya perasaan senasib atas pengalaman penjajahan."
Baca Juga: Memahami Arti dan Makna Bhinneka Tunggal Ika bagi Bangsa Indonesia
2. Kebangkitan Nasional
Pelopor kebangkitan nasional bangsa Indonesia adalah Budi Utomo pada tahun 1908.
Kebangkitan nasional merupakan pergerakan nasional bangsa Indonesia di mana kondisi dan potensi sebagai sebuah bangsa mulai disadari.
Nah, ciri kebangkitan nasional di antaranya ialah perjuangan bangsa Indonesia diwarnai dengan perjuangan untuk kepentingan nasional.
Jadi, bukan hanya sebatas untuk kepentingan daerah masing-masing.
3. Sumpah Pemuda
Sumpah pemuda adalah sebuah penegas bagi bangsa Indonesia untuk mewujudkan sebuah negara yang memiliki identitas.
Di samping itu, juga untuk mewujudkan negara yang dicintai oleh rakyatnya, Adjarian.
"Kebangkitan nasional dan sumpah pemuda juga menjadi tahap pembinaan persatuan bangsa Indonesia yang menonjol."
Baca Juga: 5 Contoh Sikap yang Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan di Sekolah
4. Proklamasi Kemerdekaan
Kemerdekaan Indonesia diproklamasikan pada 17 Agustus 1945.
Nah, proklamasi kemerdekaan tersebut merupakan titik puncak perjuangan seluruh rakyat Indonesia, Adjarian.
Coba Jawab! |
Dari mana perasaan senasib dalam suatu bangsa dapat muncul? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR