adjar.id – Adjarian, sudah tahu apa itu bonus demograsi?
Bonus demografi adalah sebuah kondisi saat usia produktif jauh lebih besar daripada jumlah usia tidak produktif.
Nah, usia produktif ini yaitu antara umur 15 sampai 64 tahun yang sudah sanggup untuk bekerja.
Kondisi inilah yang kemudian bisa menimbulkan dampak, peluang, dan tantangan dari bonus demografi.
O iya, bonus demografi ini disebut juga sebagai ledakan penduduk.
Hal ini tidak lepas dari bertambahnya jumlah penduduk setiap tahunnya yang terus bertambah, khususnya bagi negara-negara berkembang.
Adanya bonus demografi ini bisa memberikan sesuatu yang positif ataupun negatif tergantung dari kebijakan yang dibuat pemerintah.
Salah satu manfaat dari adanya bonus demografi ini adalah bisa meningkatkan perekonomian negara, lo.
Yuk, kita cari tahu dampak, peluang, dan tantangan dari bonus demografi berikut ini, Adjarian!
Baca Juga: Apa Itu Sensus Penduduk?
Dampak Bonus Demografi
Berikut ini beberapa dampak dari bonus demografi, di antaranya:
1. Dapat meningkatkan total output karena tingginya penduduk usia produktif.
2. Tabungan masyarakat meningkat.
3. Banyaknya sumber daya manusia untuk pembangunan ekonomi negara.
4. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi.
5. Meningkatkan pola pikir kreatif bagi generasi muda.
6. Bisa meningkatkan angka pengangguran yang tinggi jika tidak dibarengi dengan banyaknya lapangan pekerjaan.
7. Apabila masyarakat tidak memiliki skill, maka tenaga kerja akan diisi oleh tenaga kerja asing.
Baca Juga: Jawab Soal Tabel 7.2 Akibat dari Faktor Kependudukan
Peluang Bonus Demografi
Peluang dari bonus demografi bisa didapatkan jika pemerintah negara bisa memaksimalkan hal tersebut.
Beberapa langkah yang dilakukan yaitu dengan memasukkan bonus demografi dalam rancangan pembangunan nasional, Adjarian.
Cara yang bisa dilakukan agar peluang bonus demografi ini bisa didapatkan yaitu adanya pemerataan pendidikan di berbagai wilayah.
Hal ini yang kemudian bisa membuat kualitas sumber daya manusia akan meningkat sehingga bisa bersaing di dunia pekerjaan.
Lapangan pekerjaan juga menjadi salah satu titik perhatian agar peluang bonus demografi bisa mengarah ke sisi yang positif.
Tantangan Bonus Demografi
Selain memberikan keuntungan, bonus demografi juga bisa memberikan kerugikan jika tidak bisa dimanfaatkan dengan baik.
Pemerintah harus bisa mempersiapkan sumber daya manusia dan lapangan pekerjaan agar bonus demografi bisa dimanfaatkan dengan baik.
Baca Juga: Menghitung Jumlah Kepadatan dan Pertambahan Penduduk Indonesia
Hal itulah yang menjadi tantangan bagi pemerintah terkait bonus demografi ini.
Jika pemerintah tidak bisa mempersiapkan sumber daya manusia dan lapangan pekerjaan, maka bonus demografi bisa memberikan dampak negatif.
Salah satunya bisa menyebabkan naiknya angka pengangguran karena kurangnya lapangan pekerjaan dan kualitas sumber daya manusia.
Nah, itu tadi pengenalan kita dengan bonus demografi, dari pengertian, dampak, peluang dan tantangannya.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Nabil Adlani |
KOMENTAR