adjar.id - Pernahkah Adjarian, minuh teh yang berasal dari bunga?
Teh adalah minuman yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Oleh sebab itu, teh banyak dikonsumsi oleh semua kalangan manusia dalam berbagai suasana.
Teh bisa diminum dalam kondisi hangat ataupun dingin.
Biasanya orang-orang meminum teh saat berkumpul bersama keluarga.
Nah, ternyata teh tidak hanya berasal dari daun melati dan bunga melati saja, lo.
Ada beragam macam teh yang berasal dari tanaman herbal atau bunga.
Kali ini kita akan membahas lima macam teh bunga yang bisa dikonsumsi dan manfaatnya.
Apa saja teh bunga tersebut? simak pembahasan berikut, yuk!
Baca Juga: Macam-Macam Edible Flower alias Bunga yang Bisa Dimakan
Macam-Macam Teh Bunga dan Manfaatnya
Berikut beberapa macam teh bunga yang bisa dikonsumsi dan memberikan manfaat untuh kesehatan tubuh, di antaranya:
1. Bunga Telang
Bunga telang berasal dari tanaman telang, Adjarian.
Bunga telang memiliki ciri-ciri dengan kelopaknya berwarna biri keunguan.
Meyeduh bunga telang akan menghasilkan teh yang berwarna biru.
Namun, teh ini akan berubah menjadi warna ungu jika menambahkan zat asam seperti lemon.
Teh bunga telang bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata, otak, pencernaan, mengobati asma, dan lain sebagainya.
2. Bunga Rosela
Baca Juga: Cara Membuat Teh Bunga Telang yang Mudah dan Praktis
Bunga rosela dapat dijadikan teh yang memberikan rasa segar.
Teh bunga rosela memiliki ciri warna merah setelah diseduh dan rasanya asam.
Bunga rosela memili manfaat untuk menjegah obesitas, mengintrol tekananan darah, dan kadar kolesterol.
3. Bunga Mawar
Teh yang berasal dari bunga mawar tidak mengandung kafein.
Sehingga teh ini cocok untuk orang yang tidak bisa mengonsumsi minuman kafein.
Teh mawar memiliki antioksidan yang baik untuk memperbaiki sel-sel dalam tubuh akibat paparan radikal bebas.
4. Bunga Krisan
Teh bunga krisan bisa menjadi salah satu pilihan teh favorit, lo.
Baca Juga: 4 Teh Tanpa Kandungan Kafein yang Cocok Diminum pada Malam Hari
Teh bunga krisan memiliki banyak manfaat yang baik bagi tubuh, seperti menjaga kesehatan mata, jantung, mengontrol tekanan darah, dan memberikan efek menenangkan untuk tubuh.
5. Bunga Chamomile
Bunga chamomile memiliki kelopak bunga berwarna putih dan bagian tengahnya berwarna kuning.
Teh bunga chamomile memiliki antioksidan yang tinggi dan bermanfaat untuk mengatasi insomnia, menghambat pertumbuhan sel kanker, dan meredakan nyeri menstruasi.
Nah, itulah beberapa macam teh bunga dan manfaatnya bagi kesehatan tubuh manusia, Adjarian.
Tonron video ini, yuk!
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Nabil Adlani |
KOMENTAR