adjar.id – Menentukan ide pokok bisa kita lakukan dengan membaca teks secara keseluruhan, Adajrian..
Misalnya pada teks “Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau” di dalam Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 4 Tema 7: Indahnya Keragaman di Negeriku edisi revisi 2016.
Dari teks tersebut kita diminta untuk mencari ide pokok. Itu merupakan tugas yang tercantum dalam bagian Ayo Berdiskusi di halaman 76.
Nah, kali ini kita akan membahas tugas dari materi buku tematik kelas 4 tema 7 subtema 2 tersebut.
O iya, ide pokok atau gagasan pokok adalah inti dari pembahasan dalam sebuah paragraf atau disebut sebagai topik utama suatu paragraf.
Biasanya letak ide pokok ini berada di kalimat utama yang kemudian diperjelas dengan adanya kalimat penjelas setelahnya.
O iya, keragaman kebudayaan Indonesia membuat setiap daerah memiliki pakaian adat, termasuk daerah Sumatra Barat.
Pakaian adat sendiri adalah pakaian tradisional yang menjadi ciri khas suatu daerah, Adjarian.
Yuk, kita baca dulu teks “Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau” dan kita selesaikan tugas Ayo Berdiskusib!
Baca Juga: Jawab Soal Ide Pokok dari Teks 'Bahasa Daerah di Indonesia Terancam Punah', Kelas 4 Tema 7
Teks “Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau”
Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau
Setiap daerah mempunyai pakaian adat. Begitu pula dengan Minang di Sumatra Barat. Pakaian adat bagi wanita Minang sering disebut Limpapeh Rumah Nan Gadang.
Pakaian adat Limpapeh Rumah Nan Gadang ini terdiri atas beberapa bagian. Setiap bagian memiliki keunikan masing-masing. Berikut ini adalah bagian-bagian dari pakaian adat Limpapeh Rumah Nan Gadang.
Bagian paling atas adalah penutup kepala berbentuk runcing (gonjong) menyerupai bentuk atap rumah Minangkabau. Penutup kepala ini disebut tingkuluak. Namun, para pengantin biasanya memakai hiasan yang disebut suntiang.
Selanjutnya adalah baju adat yang disebut baju batabue. Baju ini penuh dengan hiasan benar emas yang melambangkan kekayaan alam Minangkabau. Corak hiasan benar emas beragam. Pada pinggir baju ada batas yang diberi benang emas dan disebut minsie. Baju bagian bawah berupa kain atau sarung yang disebut lambak. Kain sarung dapat berupa kain tenun atau kain songket. Wanita Minang juga mengenakan selendang yang disebut salempang.
Sebagai pelengkap, pakaian adat ini juga dilengkapi dengan perhiasan. Perhiasan yang dikenakan berupa gelang dan kalung. Gelang biasa disebut galang. Kalung biasa disebut dukuah.
Ide Pokok dari Teks “Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau”
Berikut ini ide pokok yang ditemukan dari teks “Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau”
Baca Juga: Cara Menemukan Ide Pokok dalam Suatu Teks Paragraf
Paragraf ke-1
Ide pokok: Setiap daerah memiliki pakaian adat.
Paragraf ke-2
Ide pokok: Pakaian adat Limpapeh Rumah Nan Gadang adalah pakaian adat Minang.
Paragraf ke-3
Ide pokok: Keunikan dari pakaian adat Minangkabau.
Paragraf ke-4
Ide pokok: Corak hiasan, bentuk, dan pakaian pelengkap dari baju adat batabue.
Paragraf ke-5
Baca Juga: Jawab Soal Kelas 5 Tema 1, Menentukan Ide Pokok Teks 'Salah Bantal'
Ide pokok: Pakaian adat Minangkabau dilengkapi dengan perhiasan.
Menulis Informasi Baru dari Teks “Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau”
Informasi yang didapatkan dari bacaan “Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau” antara lain:
1. Limpapeh Rumah Nan Gadang adalah nama pakaian adat wanita Minangkabau.
2. Pakaian adat wanita Minangkabau terdiri atas beberapa bagian.
3. Bagian atas pakaian adat wanita Minangkabau berbentuk runcing dengan menyerupai atas rumah Minangkabau.
4. Baju adat Minangkabau disebut dengan batabue.
5. Bagian bawah dari pakaian adat wanita Minangkabau berupa kain atau sarung yang disebut lambak.
Nah, itulah pembahasan tugas Ayo Berdiskusi di halaman 76, Adjarian.
Baca Juga: Jawab Soal Kelas 5 SD, Menentukan Ide Pokok Teks 'Gerabah dari Pulau Madura'
Tonton juga video ini, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR