2. Diameter
Diameter juga dapat disebut dengan garis tengah.
Nah, diameter adalah ruas garis yang menghubungkan dua titik di lingkaran yang mana melalui titik pusat.
Mengutip KBBI, diameter adalah garis lurus melalui titik tengah lingkaran dari satu sisi ke sisi lain.
3. Busur
Busur adalah himpunan titik-titik berupa kurva lengkung yang berimpit dengan lingkaran.
Kurva lengkung tersebut bisa berupa kurva terbuka ataupan tertutup, Adjarian.
Baca Juga: Rumus Luas dan Diameter Lingkaran: Contoh Soal dan Cara Menghitungnya
Ada dua macam busur, yaitu busur minor atau busur kecil dan busur mayor atau busur besar.
Busur minor adalah busur yang memiliki panjang kurang dari atau sama dengan setengah lingkaran.
Sementara itu, busur mayor adalah busur dengan panjang lebih dari setengah lingkaran.
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR