adjar.id - Apakah Adjarian sudah tahu arti lambang koperasi?
Istilah koperasi berasal dari bahasa Inggris, yakni co-operation. Co berarti 'bersama' dan operation berarti kerja atau usaha.
Secara keseluruhan co-operation berarti kerja sama atau usaha bersama.
Nah, sederhananya, koperasi adalah usaha bersama yang berasaskan kekeluargaan untuk meningkatkan kesejahteraan anggota.
Kalau merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), koperasi adalah perserikatan yang bertujuan memenuhi keperluan para anggotanya dengan cara menjual barang keperluan sehari-hari dengan harga murah (tidak bermaksud mencari untung).
Lalu, apa lambang koperasi?
Koperasi memiliki lambang yang terdiri atas berbagai unsur yang masing-masing mempunyai arti tersendiri, Adjarian.
Yuk, kita cari tahu arti lambang koperasi Indonesia!
"Lambang koperasi Indonesia terdiri dari beberapa unsur yang masing-masing mempunyai arti atau makna tersendiri."
Baca Juga: Koperasi Sekolah: Landasan, Ciri-Ciri, dan Tujuan Koperasi Sekolah
Arti Lambang Koperasi
Unsur lambang koperasi Indonesia adalah rantai, roda bergigi, kapas dan padi, timbangan, bintang dan perisai, pohon beringin, tulisan "Koperasi Indonesia, dan juga warna merah putih.
Nah, berikut ini uraian tentang arti lambang koperasi.
1. Rantai
Unsur rantai pada lambang koperasi melambangkan persahabatan yang kokoh.
2. Roda Bergigi
Roda bergigi atau disebut juga dengan gigi roda melambangkan usaha atau upaya keras yang dilakukan secara terus-menerus.
4. Kapas dan Padi
"Lambang koperasi terdiri dari delapan unsur."
Baca Juga: Jawab Soal Nilai Pancasila yang Diterapkan Oleh Anggota Koperasi, Kelas 6 Tema 7
Kapas dan padi melambangkan kemakmuran rakyat yang diusahakan oleh koperasi.
4. Timbangan
Timbangan melambangkan keadilan sosial yang merupakan salah satu dasar koperasi.
5. Bintang dan Perisai
Bintang dan perisai adalah unsur yang melambangkan Pancasila sebagai landasan idiil koperasi.
6. Pohon Beringin
Pohon beringin melambangkan sifat kemasyarakatan dan kepribadian Indonesia serta koperasi yang kokoh berakar.
7. Tulisan "Koperasi Indonesia"
"Salah satu unsur lambang koperasi adalah timbangan yang melambangkan keadilan sosial sebagai dasar dari koperasi."
Baca Juga: Kumpulan Contoh Soal dan Jawaban serta Pembahasan Materi Koperasi
Unsur tulisan "Koperasi Indonesia" menjadi penanda bahwa lambang tersebut merupakan lambang kepribadian koperasi rakyat Indonesia.
8. Warna Merah Putih
Warna merah putih melambangkan sifat nasional koperasi Indonesia.
Nah, itulah arti lambang koperasi Indonesia, Adjarian.
O iya, sebenarnya lambang koperasi Indonesia pernah berubah, lo.
Lambang koperasi yang pertama tersebut ditetapkan pada 12 Juli 1947 dalam Kongres Koperasi I yang diselenggarakan di Tasikmalaya.
Kemudian lambang koperasi diubah menjadi bentuk bunga teratai dengan dominan warna hijau.
Perubahan tersebut dilakukan pada tahun 2013. Berdasarkan Permen No. 02/Per/M.KUKM/IV/2012, perubahan itu dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan citra serta kepercayaan masyarakat terhadap koperasi.
"Lambang koperasi pernah diubah dari pohon beringin menjadi bunga teratai."
Baca Juga: Kumpulan Soal SBMPTN, Jawaban, serta Pembahasan Materi Badan Usaha
Namun, Dewan Koperasi Indonesia atau Dekopin menganulir atau membatalkan penggunaan bunga teratai versi pemerintah tersebut setelah tiga tahun, Adjarian.
Menurut KBBI, menganulir berarti menganggap tidak sah (tidak berlaku).
Sesuai dengan surat nomor SKEP/03/Dekopin-E/I/2015 melalui Munas Dekopin 2014 dinyatakan bahwa gerakan koperasi kembali pada logo pohon beringin.
Lambang koperasi dikembalikan lagi secara resmi
Nah, melalui Permen No. 1/Per/M.KUKM/II/2015 secara resmi lambang koperasi dikembalikan lagi, Adjarian.
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR