adjar.id - Pada tes SKD CPNS, terdapat soal matematika pada bagian Tes lnteligensi Umum (TIU).
Di dalam 30 soal TIU memiliki beberapa jenis pertanyaan.
Jenis pertanyaan tersebut seperti deret angka, deret aritmatika, tes logika, dan lain sebagainya.
Nah, jenis pertanyaan yang akan kita bahas kali ini adalah tes angka dalam cerita.
Kita akan dihadapkan oleh soal cerita yang informasi di dalamnya merupakan soal pemahaman.
Jangan lupa untuk membaca soal dengan seksama, agar tidak ada informasi yang tertinggal.
Peserta yang memenuhi passing grade dan dinyatakan lolos tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan dapat melanjutkan tesSeleksi Kompetensi Bidang (SKB).
SKB yang akan diujikan tergantung kepada Kementerian dan lnstansi terkait dan berbeda satu sama lain.
Untuk lebih jelasnya, yuk, kita simak kumpulan soal SKD CPNS bagian TIU di bawah ini!
Baca Juga: Kumpulan Soal CPNS TIU Penalaran Logis, Jawaban, serta Pembahasannya
1. Harga daging bebek hidup per ons adalah Rp 1.200,00, sementara harga daging bebek goreng per ons adalah Rp 2.500,00.
Seekor bebek akan mengalami penyusutan berat 35% setelah digoreng.
Selain menjual dalam keadaan digoreng, penjual juga menjual bebek hidup. Sebelumnya ia telah membeli bebek-bebek dengan harga Rp 655.200,00.
Ia pun menjual keseluruhan bebek-bebek itu dengan harga Rp 743.400,00 dan dari setiap bebek ia mendapat untung Rp 2.100,00. Berapakah jumlah bebek yang dijual?
A. 32 ekor
B. 40 ekor
C. 42 ekor
D. 46 ekor
E. 52 ekor
Baca Juga: Materi TIU CPNS: Rumus Jarak, Waktu, dan Kecepatan dan Contoh Soal
Jawaban: C. 42 ekor
Pembahasan:
Jumlah keuntungan
= Rp 743.400,00 – Rp 655.200,00 = Rp 88.200,00
Keuntungan per ekor
= Rp 2.100,00
Jumlah bebek yang dijual
= Rp 88.200 : Rp 2.100 = 42 ekor
2. Untuk pembelian suatu barang, Pak Bambang harus meminjam uang kepada temannya sebesar Rp 2.000.000,00 dengan perjanjian bungan sebesar 7,5%.
Baca Juga: Contoh Soal TIU CPNS, Jawaban, serta Pembahasan Materi Analogi
Pak Bambang kemudian menjual barang tersebut seharga Rp 2.250.000,00. Pak Bambang kemudian mengembalikan uang pinjamannya berikut bunga.
Berapakah uang kontan di tangan Pak Bambang kini setelah sebelumnya ia membeli oleh-oleh untuk keluarganya seharga Rp 30.500,00 dan ongkos parkir motor sebesar Rp 2.000,00?
A. Rp 67.000,00
B. Rp 67.500,00
C. Rp 68.000,00
D. Rp 68.500,00
E. Rp 66.500,00
Jawaban: B. Rp 67.500,00
Pembahasan: Uang hasil penjualan Rp 2.250.000,00
Baca Juga: Kumpulan Soal CPNS TIU Deret Aritmatika, Jawaban, serta Pembahasannya
Besarnya pinjaman
= Rp 2.000.000,00 + (7,5% ᵡ Rp 2.000.000) = Rp 2.150.000,00
Hasil yang didapat
= Rp 2.250.000 – Rp 2.150.000 = Rp 100.000,00
Jumlah uang kontan
= Rp 100.000 – (Rp 30.500 + Rp 2.000) = Rp 67.500,00
3. Perbandingan uang Suci dan Murni adalah 3 : 7. Jika uang Murni Rp 210.000,00, maka berapakah selisih uang keduanya?
A. Rp 90.000,00
B. Rp 190.000,00
Baca Juga: Kumpulan Soal CPNS TIU Numerik, Jawaban, serta Pembahasannya
C. Rp 120.000,00
D. Rp 130.000,00
E. Rp 150.000,00
Jawaban: C. Rp 120.000,00
Pembahasan: Perbandingan uang Suci dan Murni adalah 3 : 7 dan uang Murni sejumlah Rp 210.000,00, maka:
Uang Suci = 3 : 7 × Rp 210.000,00 = Rp 90.000,00
Selisih uang keduanya adalah:
= Rp 210.000,00 – Rp 90.000,00
= Rp 120.000,00
Baca Juga: Kumpulan Soal CPNS TIU Verbal, Jawaban, serta Pembahasannya
4. Sepotong kayu dengan panjang 4 meter beratnya 18 ons. Berapa meter panjang kayu yang mempunyai berat 3,15 kilogram?
A. 6 meter
B. 6,5 meter
C. 7 meter
D. 7,5 meter
E. 7,75 meter
Jawaban: C. 7 meter
Pembahasan:
Kayu dengan panjang 4 meter beratnya 18 ons atau setiap meter beratnya 4,5 ons.
Baca Juga: Kumpulan Soal CPNS TWK UUD 1945, Jawaban serta Pembahasannya
Panjang kayu yang beratnya 3,15 kilogram atau 31,5 ons adalah:
31,5 : 4,5 meter = 7 meter.
5. Penyelesaian persamaan 2x2 + 4x = -2 adalah ...
A. -1
B. 1
C. 0
D. 2
E. -2
Jawaban: A. -1
Baca Juga: Materi TWK CPNS, Sejarah Bhinneka Tunggal Ika bagi Bangsa Indonesia
Pembahasan:
2x2 + 4x = -2 ekuivalen dengan 2(x + 1)2 = 0.
Jadi penyelesaiannya adalah x = -1.
Nah, Adjarian, itulah kumpulan soal TIU SKD CPNS dengan materi tes angka dalam cerita, ya!
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR