adjar.id - Saat berkenalan dengan orang lain, hal pertama yang umumnya ditanyakan adalah nama kita.
Nama adalah identitas utama bagi setiap manusia, benda, tempat, produk, gagasan, ide atau konsep.
Lalu, bagaimanakah cara menanyakan nama dalam bahasa Inggris?
Ungkapan yang paling umum digunakan adalah "What is your name?"
Namun, terdapat beberapa situasi yang mengharuskan kita menggunakan ungkapan lain.
Baca Juga: Cara Memuji Rasa Makanan dalam Bahasa Inggris serta Contoh Percakapannya
Contohnya, ketika, Adjarian, sudah mendengar nama seseorang, namun lupa atau tidak mengingatnya.
Kita bisa mengungkapkan dengan, "I'm sorry, what was your name?"
Ungkapan diatas memiliki arti "Maaf, tadi siapa namamu?".
Nah, supaya lebih jelas, yuk, kita pelajari ungkapan cara menanyakan nama kepada seseorang dalam bahasa Inggris dan contoh dialognya!
"Menanyakan nama dalam bahasa Inggris disebut dengan asking for name."
Cara Menanyakan Nama Seseorang dalam Bahasa Inggris
1. What should I call you?
Aku harus memanggilmu apa?
2. Can I call you [first name]?
Bolehkah saya memanggilmu [nama depan]?
3. What should I call you, is it Madam/teacher/manager?
Aku harus memanggilmu apa, apakah: ibu/guru/manajer?
Baca Juga: Cara Melakukan Telepon Resmi atau Formal dalam Bahasa Inggris
4. Is it okay if I call you _____?
Bolehkah saya memanggilmu ____?
5. What’s your name?
Siapa nama kamu?
6. What was your name again?
Tadi siapa namamu?
7. Do you mind if I ask you your name?
Apa kamu keberatan jika saya menanyakan namamu?
"Memanggil seseorang dengan nama depan atau nama panggilan mengindikasikan kita sudah dekat dengannya."
8. May I have the name?
Boleh tau nama Anda?
9. What name do you go by?
Siapa nama panggilanmu?
10. My name is _____, and you are…?
Namaku_____, dan kamu…?
11. I never had the chance to know your name
Saya tidak punya kesempatan untuk mengetahui namamu
Baca Juga: Cara Menolak Pembicaraan Melalui Telepon dalam Bahasa Inggris
12. What is your full name?
Siapa nama lengkapmu?
13. What is your surname/family name/last name?
Apa nama belakangmu?
14. How may I address you? [title]
Bagaimana saya memanggil Anda?
"Dalam situasi formal, selalu panggil seseorang dengan nama belakang atau nama keluarga."
Contoh Dialog Cara Menanyakan Nama Seseorang dalam Bahasa Inggris
Lidia: Hello, we meet again. You were the one Aris introduced earlier, right?
Kinan: Yes, that's right. Sorry, what was your name?
Lidia: My name is Lidia, you are Kinan Sanjaya right?
Kinan: That's right. But, just call me Kinan.
Lidia: Fine. Pleased to meet you.
Baca Juga: Cara Menolak atau Menyetujui untuk Meminjamkan Barang dalam Bahasa Inggris
Terjemahan
Lidia: Halo, kita bertemu lagi, Kamu yang tadi dikenalkan oleh Aris, kan?
Kinan: Iya, betul. Maaf, tadi siapa namamu?
Lidia: Nama saya Lidia, kamu Kinan Sanjaya kan?
Kinan: Iya betul. Tapi, panggil saja aku Kinan.
Lidia: Baik. Senang berkenalan denganmu.
Nah, itulah cara menanyakan nama seseorang dalam bahasa Inggris beserta contoh dialog dan terjemahannya, Adjarian.
Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!
Pertanyaan |
Bagaimana cara menanyakan nama belakang lawan bicara? |
Petunjuk: Cek halaman 3. |
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR