2. Sila Kedua
Sila kedua pada Pancasila berbunyi “Kemanusiaan yang adil dan beradab” di mana, sila kedua ini disimbolkan dengan gambar tali rantai emas.
Sila kedua bermakna kita sebagai bangsa Indonesia harus menghargai hak asasi manusia dan berperilaku adil antarsesama.
Jadi, kita harus menghargai hak-hak yang dimiliki orang lain tanpa melihat perbedaan yang ada, misalnya suku, agama, ras, dan lain sebagainya.
Selain itu, simbol rantai mengandung makna, bahwa kita bangsa Indonesia saling terikat dan membutuhkan.
Baca Juga: Implementasi Nilai-Nilai Pancasila
Penerapan dari sila kedua ini, di antaranya:
• Menghargai hak yang dimiliki orang teman-teman.
• Menghormati orang-orang yang ada di lingkungan kita.
• Menolong teman yang sedang kesulitan atau kesusahan.
3. Sila Ketiga
Sila ketiga dalam Pancasila berbunyi “Persatuan Indonesia”, di mana di simbolkan dengan pohon beringin.
Makna sila ketiga ini yaitu kita sebagai bangsa Indonesia harus mengutamakan kepentingan bangsa dan negara daripada kepentingan pribadi.
“Sila kedua Pancasila bermakna bagi bangsa Indonesia untuk saling menghormati dan menghargai hak asasi manusia.”
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR