Awal Mula Berdirinya Persatuan Guru Republik Indonesia
Pada 25 November 1912, Persatuan Guru Republik Indonesia lahir dengan nama Persatuan Guru Hindia Belanda atau PGHB.
PGHB sendiri berdiri pada zaman kolonialisme yang di mana anggotanya berasal dari guru bantu, guru desa, kepala sekolah, dan penilik sekolah.
Umumnya pada anggota PGHB pada zaman kolonial bertugas di sekolah desa dan sekolah rakyat tingkat dua.
Nah, Tujuan dibentuknya organisasi ini yaitu untuk mendorong guru-guru Indonesia agar bisa memperjuangkan hak dan posisinya terhadap Belanda.
Baca Juga: Mengajukan Pertanyaan Kepada Guru di Kelas dalam Bahasa Inggris
O iya, selain PGHB, berdiri juga organisasi guru lainnya yang lebih kepada corak agama dan profesi sepertu persatuan guru bantu, persatuan guru desa, dan perserikatan Normaalschool atau PNS.
Hingga kemudian pada 1932, nama Persatuan Guru Hindia Belanda diganti menjadi Persatuan Guru Indonesia, sebagai bentuk kebangsaan dan persatuan guru dan tenaga pendidik lainnya.
Akan tetapi, pada zaman penjajahan PGI ini dilarang beraktivitas dan sekolah serta organisasi lainnya dilarang orang Jepang.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR