adjar.id - Adjarian, kali ini kita akan mempelajari cara memelihara ikan arwana silver.
Memelihara hewan seperti ikan hias adalah salah satu kegiatan yang bisa kita pilih untuk mengisi waktu luang.
Namun, ketika kita sudah benar-benar memelihara hewan, kita tidak boleh asal-asalan dalam memeliharanya.
Maka dari itu, kita harus mengetahui cara memelihara masing-masing hewan.
Mengapa kita harus mempelajari cara memelihara hewan jika hendak memelihara hewan?
Baca Juga: 5 Jenis Ikan Arwana yang Dapat Dipelihara di dalam Rumah
Sebab, ketika kita memelihara hewan, berarti hidup hewan tersebut menjadi tanggung jawab kita. Hewan itu tidak berada lagi di alam bebas.
Berarti kita harus menyediakan habitat yang layak untuk mereka sampai dengan makanan yang layak.
Ketika di alam bebas, mereka bisa mencari habitat dan makanan sendiri, tapi ketika dipelihara, mereka tak leluasa lagi untuk mencari habitat dan makanan.
Maka dari itu, kita wajib mempelajari cara memelihara suatu hewan yang hendak kita pelihara.
Nah, yuk, kita simak penjelasan tentang cara memelihara ikan arwana silver berikut ini!
Risiko Memelihara Ikan Arwana Silver
Memelihara ikan arwana silver bukannya tanpa risiko. Ada beragam risiko yang mesti kita hadapi jika berencana memelihara ikan arwana silver.
Dibanding dengan ikan hias jenis lain, ikan arwana silver memiliki harga yang relatif tinggi. Dalam perawatanya pun, ikan arwana silver relatif sulit, Adjarian.
Dua hal ini perlu dipertimbangkan, lebih-lebih kalau kita belum memiliki banyak pengalaman dalam urusan perikanan semacam ini.
Baca Juga: Ikan Koi Termahal di Dunia, Harganya Mencapai Miliaran Rupiah
Kecuali kalau Adjarian sudah memiliki pengalaman dalam bidang perawatan ikan hias, mungkin memilih ikan silver sebagai peliharaan dapat menjadi pilihan.
Kesulitan dalam merawat ikan arwana silver bisa menjadi tantangan yang menarik. Tapi ingat, kesulitan merawat ikan silver ini bukan hanya perkara teknik belaka.
Dalam merawat ikan arwana silver, bisa dipastikan kita juga akan merogoh kocek yang dalam.
Nah, kalau dua hal itu, yakni kemampuan pengamalaman memelihara ikan dan kemampuan finansial terpenuhi, Adjarian bisa menjajal memelihara ikan silver ini. Bagaimana caranya?
Cara Merawat Ikan Arwana Silver
1. Akuarium
Hal pertama yang harus kita perhatikan sebelum benar-benar memelihara ikan arwana silver adalah menyiapkan akuariumnya.
Ikan akuarium memiliki tubuh yang besar, jadi Adjarian harus menyiapkan akuarium dengan volume yang besar pula.
Juga perlu diingat, bahwa arwana silver memiliki kemampuan untuk melompat.
Jadi, agar ikan arwana silver tidak melompati akuarium, kita sebaiknya memberi pentutup pada akuarium tersebut.
Baca Juga: Dipercaya Membawa Keberuntungan, Ini 6 Jenis Ikan Louhan yang Cocok Dipelihara di Rumah
Jika Adjarian ingin membuat akuarium tampak semarak, pastikan dekorasi yang ada tidak memiliki sudut yang tajam sebab bisa melukai tubuh arwana siver.
Selain itu, akuarium kiranya tidak usah ditanamai tanaman air dengan jumlah yang banyak karena dapat membuat ikan arwana silver susah bergerak.
Lagi pula, jika tanaman air kita memiliki akar yang lemah, ikan arwana silver pun akan mudah untuk menghancurkannya.
O iya, untuk peletakan posisi akuarium, kita harus membuat arwana silver tercukupi asupan sinar mataharinya.
Khusus arwana silver jenis Super Red, biasanya dibutuhkan cahaya dengan intensitas tinggi demi mengeluarkan potensi warna yang dimilikinya.
2. Makanan
Ikan arwana itu termasuk hewan omnivira, jadi ia bisa makan apapun, baik tumbuhan maupun daging-dagingan.
Di habitat asli, arwana silver biasa memakan serangga, siput, ikan-ikan kecil, dan bahkan ular, lo!
Nah, ketika kita merawat ikan arwana silver, maka kita pun harus memastikan bahwa pola makannya sesuai dengan pola makan ketika ikan arwana silver berada di alam.
Baca Juga: Sebelum Memeliharanya, Kenali 6 Tips Cara Merawat Ikan Louhan
Ikan arwana silver sebenarnya tidak suka makan pelet. Jadi, jangan paksa langsung ikan arwana silver untuk mengonsumsi pelet. Kebiasaan makan pelet dimulai pelan-pelan.
Untuk pakan, kita bisa memberi ikan arwana silver pakan hidup seperti ikan kecil, cacing, jangkrik, hingga daging sapi.
Nah, itulah panduan dasar terkait cara memelihara ikan arwana silver, Adjarian.
Selamat mencoba!
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Irfan Sholeh |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR