Arti penting perdamaian dunia harus diketahui setiap masyarakat yang tinggal di berbagai negara di dunia.
Adanya perdamaian dunia bisa membuat kehidupan masyarakat di setiap negara menjadi lebih sejahtera dan damai.
Nah, untuk menciptakan seuatu perdamaian dunia Adjarian, diperlukan sebuah hubungan yang baik antarnegara-negara yang ada di dunia.
Hubungan antarnegara-negara tersebut bisa juga disebut sebagai hubungan internasional.
Baca Juga: Jawab Soal Faktor Penyebab Suatu Negara Mengadakan Hubungan Internasional
Adanya hubungan internasional, bisa membuat suatu negara tercukupi kelangsungan hidup, kebutuhan, dan stabilitas negaranya.
Perdamaian dunia bisa memengaruhi kemajuan suatu negara, karena jika ada kedamaian, maka negara bisa fokus membangun negaranya sendiri.
Jadi, negara tersebut bisa mensejahterakan rakyatnya sekaligus menjalin kerja sama dengan negara-negara lain.
Maka dari itu, perdamaian dunia menjadi sangat penting bagi sebuah negara, khususnya Indonesia itu sendiri.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR