adjar.id - Adjarian, Hari Pelajar Internasional jatuh pada tanggal 17 November.
Nah, Hari Pelajar Internasional dikenal sangat berkaitan erat dengan benua Eropa dan Perang Dunia II.
Namun, apakah kalian pernah, mendengar sejarah dibalik Hari Pelajar Nasional?
Baca Juga: Letak dan Luas Benua Eropa
O iya, sebelum menyimak informasi lengkap mengenai sejarah Hari Pelajar Internasional, hari ini juga digunakan oleh sebagian negara besar di dunia untuk memperingati keanekaragaman, lo.
Bahkan, juga dijadikan sebagai hari untuk memperingati multikulturalisme juga, ya.
Sekarang, yuk, kita simak bersama-sama sejarah Hari Pelajar Internasional berikut ini!
Sejarah Hari Pelajar Internasional
Adjarian, pada tahun 1933 silam, pemimpin asal Jerman, Adolf Hitler memimpin penuh negara Jerman selama bertahun-tahun.
Pada masa itu, Jerman juga mengambil paksa beberapa wilayah-wilayah di luar perbatasan negaranya sebagai milik German Reich.
Jerman mulai mengambil paksa negara lain seperti Austria pada tahun 1938.
Baca Juga: Nama Hamburger Berasal dari Mana? Ternyata Bukan dari Negara Amerika
Setelah Austria, Cekoslowakia juga diminta untuk menyerahkan negaranya secara paksa kepada Third Reich.
Hal ini kemudian memicu adanya unjuk rasa yang digusung oleh beberapa mahasiswa Fakultas Kedokteran Charles University di Praha pada 28 Oktober 1939.
Unjuk rasa ini digelar dalam rangka memperingati 21 tahun kemerdekaan Republik Cekoslowakia.
Akan tetapi, unjuk rasa tersebut kemudian dihalangi oleh pihak Jerman, lo.
Hal ini juga menelan banyak korban yang berjatuhan.
Selain itu, peristiwa ini juga digunakan untuk melemahkan sejumlah aktivis akademis yang melakukan pemberontakan pada pemimpin Jerman.
O iya, terdapat 1.200 mahasiswa yang melakukan pemberontakan pada masa ini.
Tidak tinggal diam, pemerintah Jerman mulai mengirim sebagian besar mahasiswa ini ke dalam kamp konsentrasi Sachsenhausen.
Baca Juga: Sejarah Hari Ayah Nasional dan Perayaannya di Berbagai Negara
Pada tanggal 17 November 1939 silam, delapan mahasiswa dan satu profesor dihukum tanpa adanya pengadilan yang adil.
Nah, setelah dua tahun peristiwa kelam ini berlangsung, beberapa mahasiswa menggelar pertemuan International Students' Council yang berlangsung di London, Inggris.
Pertemuan tersebut kemudian mencetuskan Hari Mahasiswa Internasional yang jatuh pada 17 November.
Pertemuan tersebut kemudian menarik beberapa organisasi dunia seperti International Union of Students, dan lainnya.
Hingga saat ini, Republik Ceko dan Slowakia menjadikan Hari Pelajar Internasional sebagai salah satu hari libur umum di negaranya, lo.
Perayaan Hari Pelajar Internasional
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, banyak masyarakat dunia yang menjadikan hari ini untuk memperingati keanekaragaman dan juga multikulturalisme.
Baca Juga: Mengenal Keberagaman Masyarakat dan Perilaku Toleran dalam Keberagaman
Sebagian besar organisasi dunia juga memperingati hari ini sebagai pengingat akan kesadaran hak dan juga kebutuhan mahasiswa melalui berbagai aktivitas.
O iya, aktivitas yang digelar juga merupakan usaha dalam meningkatkan dunia pendidikan, ya.
Nah, kita juga dapat berpartisipasi dalam merayakan Hari Pelajar Internasional dengan menceritakan sejarah dibalik hari penting ini, lo.
Adjarian, itulah sejarah dibalik Hari Pelajar Internasional yang perlu kita ketahui, ya!
Jangan lupa untuk tonton video ini, ya!
Penulis | : | Aisha Amira |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR