adjar.id - Adjarian, kali ini kita akan mencoba menjawab pertanyaan berdasarkan percakapan yang ada pada buku tematik kelas 2 tema 4 subtema 2.
Teks percakapan tersebut bercerita mengenai lomba kebersihan antarkelas. Yuk, kita baca!
A: Lomba kebersihan antarkelas tinggal 2 hari lagi. Apa yang harus kita lakukan teman-teman?
B: Menurutku kita harus segera bersiap diri.
C: Setuju, Kita harus segera gotong-royong.
Baca Juga: Kewajiban Siswa Terkait Lingkungan Bersih di Sekolah
D: Kemudian, apa yang harus kita persiapkan?
E: Kita harus menyiapkan kemoceng, serbet, kain pel, dan vas bunga.
F: Mari segera kita siapkan alat-alat tersebut!
1. Kegiatan apa yang akan diikuti Dayu dan teman-teman?
Jawab:
Dayu dan teman-temannya akan mengikuti lomba kebersihan antarkelas.
2.Apa hasil musyawarah Dayu dan teman-teman?
Jawab:
Hasil musyawarah mengenai persiapan mengikuti perlombaan kebersihan antarkelas adalah bergotong-royong dalam membersihkan kelas.
Baca Juga: Masalah dan Cara Menyelesaikan Masalah Kebersihan Lingkungan di Rumah
Mereka menyiapkan berbagai maacam alat untuk melakukan bersih-bersih kelas, yakni kemoceng, serbet, kain pel, dan vas bunga.
3.Bagaimana pendapatmu terhadap hasil musyawarah mereka?
Jawab:
Musyawarah mereka menghasilkan hasil yang tepat.
Tapi, setelah mengetahui alat-alat yang dibutuhkan, sebaiknya mereka juga bermusyawarah mengenai pembagian tugas agar pekerjaan menjadi lebih efektif.
4.Apa saja peralatan yang perlu mereka siapkan?
Jawab:
Peralatan yang perlu mereka persiapkan adalah kemoceng, serbet, kain pel, dan vas bunga.
Baca Juga: Hak dan Kewajiban Tentang Rumah Bersih
5. Menurutmu, apa manfaat kegiatan yang akan mereka lakukan?
Jawab:
Manfaat dari bersih kelas adalah membuat kelas menjadi bersih dan rapi sehingga nyaman ketika digunakan dalam pembelajaran.
Itulah pembahasan soal berdasarkan teks percakapan tentang lomba kebersihan antarkelas atau musyawarah yang dilakukan Dayu dan teman-temannya.
Penulis | : | Irfan Sholeh |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR