adjar.id - Saat ini, banyak orang di berbagai belahan dunia menggunakan internet.
Dengan internet, kita bisa menjelajah di dunia maya untuk berbagai kebutuhan.
Misalnya mencari informasi secara online, menonton hiburan, dan sebagainya.
Baca Juga: Berapa Panjang Kabel Internet yang Ada di Bawah Laut?
Orang bisa mengakses internet di mana saja, mulai dari di rumah menggunakan perangkat pribadi atau bisa juga di tempat umum seperti di warnet, kafe, dan sebagainya.
Nah, yang perlu diperhatikan adalah tidak semua jaringan internet itu aman, Adjarian.
Nah, berangkat dari hal tersebut muncul yang disebut dengan VPN atau virtual private network.
Apa itu VPN? Kita cari tahu, yuk!
Apa Itu VPN?
VPN adalah sebuah jaringan yang dibuat khusus agar data atau informasi kita aman saat kita menjelajah internet.
Hal ini biasanya digunakan saat kita berada di tempat publik dan kita ingin tersambung menggunakan internet di tempat tersebut.
Baca Juga: 6 Tips Menghemat Kuota Internet Smartphone Kita
Ada beberapa kegunaan dari menggunakan VPN, antara lain:
1. Membuka Situs Terblokir
VPN dapat membantu kita mengakses website yang terblokir.
2. Meningkatkan Keamanan Jaringan
Yap, VPN dapat membantu keamanan jaringan.
Jika kita sering bermain ke mal atau kafe untuk mengerjakan tugas atau pekerjaan, bisa menggunakan VPN agar lebih aman.
3. Menutup Histori Browser
Kegunaan yang ketiga adalah menutup histori browser. Maksudnya adalah histori tidak akan tercatat jika kita menggunakan VPN untuk mengamankan sesi berselancar internet kita.
Ini karena VPN bersifatadalah rahasia dan private. Oleh karena itu histori dari browser tidak tercatat demi alasan keamanan.
Baca Juga: Cara Memeriksa Kebocoran Data di Internet
4. Meningkatkan Kecepatan Internet
Jika kita berada di tempat-tempat umum, biasanya kecepatan internet yang kita dapatkan cenderung lebih lambat.
Hal ini terjadi karena kita sudah diberi porsi internet masing-masing. Nah, menggunakan VPN dapat membuka batasan tersebut.
Dengan begitu kita akan mendapatkan koneksi internet yang sesuai tanpa pembatasan.
Nah, itu lah beberapa kegunaan VPN, Adjarian.
Penulis | : | Abby Wijaya |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR