adjar.id - Adjarian, kali ini kita akan mencari tahu masalah dan cara untuk menyelesaikan masalah kebersihan di dalam lingkungan sekolah.
Kebersihan lingkungan sekolah merupakan tanggung jawab seluruh warga sekolah.
Namun, masing-masing pihak memiliki peran dan wewenang masing-masing dalam menjaga kebersihan sekolah.
Peran tersebut pun juga bisa sama satu sama lain dan juga berbeda, ya.
Namun, jika ada suatu masalah yang berkaitan dengan kebersihan lingkungan sekolah, kita sebagai siswa juga dapat menanganinya sendiri, lo.
Baca Juga: Jawab Soal Aku Ingin Senang di Sekolah, Kelas 3 Tema 4 Subtema 2
Akan tetapi, jika menyelesaikan masalah kebersihan tersebut membutuhkan wewenang dan peran dari guru atau kepala sekolah, maka kita dapat mengingatkan guru untuk menyelesaikan masalah tersebut.
Nah, apakah kita berhak untuk mengingatkan guru perihal masalah kebersihan lingkungan?
Yap! tentu saja, kebersihan lingkungan sekolah merupakan hak kita sebagai siswa.
Sekarang, yuk, kita cari tahu masalah dan upaya penanganan kebersihan lingkungan sekolah di bawah ini!
"Setiap warga sekolah memiliki peran untuk menjaga kebersihan sekolah."
Masalah dan Upaya Penanganan Kebersihan di dalam Lingkungan Sekolah
1. Sampah yang Menumpuk
Adjarian, sampah yang menumpuk di dalam tempat sampah merupakan masalah merupakan bagian dari masalah lingkungan sekolah, lo.
Sebab, sampah yang menumpuk jika tertiup angin akan terbawa angin kemana-mana.
O iya, hal ini juga dapat menyebabkan halaman dan lorong sekolah kita menjadi kotor.
Selain itu, sampah yang menumpuk juga dapat mengundang kehadiran lalat.
Baca Juga: Ciri-Ciri Kantin Sekolah yang Baik dan Sehat
Salah satu solusinya, kita dapat memb
Kalau lalat itu datang dalam jumlah banyak dan berputar-putar di sekolah dan sampai masuk ke kelas, tentu hal itu akan mengganggu proses belajar mengajar.
Akibatnya, kita bisa jadi tidak fokus dalam mengikuti pembelajaran. Belum lagi kuman-kuman yang dibawa lalat bisa juga membuat kita terkenan penyakit-penyakit tertentu.
Sebagai siswa, kita bisa memberikan solusi pada petugas kebersihan, guru, ataupun kepala sekolah.
"Sampah menumpuk merupakan masalah kebersihan."
Misalnya, dengan menambahkan jumlah tempat sampah.
Dengan tempat sampah yang banyak, sampah tidak akan menumpuk di sekitar lingkungan sekolah.
Langkah kedua adalah mengelola pembuangan sampah dengan baik.
Misalnya, rutin dengan membuang sampah yang ada di dalam tempat pembuangan.
Kita juga dapat bekerja sama dengan petugas dinas pemerintah untuk melakukan pengelolaan sampah, lo.
Baca Juga: Kewajiban Terkait Kebersihan dan Kesehatan Kantin
2. Kamar Mandi
Kamar mandi merupakan ruangan yang sering kali kotor.
Sebab, mungkin sebagian besar dari kita tidak terbiasa dengan menyiram kamar mandi setelah menggunakan.
Tanpa kita sadari, hal ini dapat menimbulkan bau tidak sedap.
Nah, hal ini tentunya sangat mengganggu kita dan juga kebersihan sekolah.
"Agar sekolah bersih, diperlukan pula kerja sama dengan pihak lain."
Selain mengeluarkan aroma tidak sedap, kamar mandi sekolah juga sering kali memiliki penerangan yang minim, ventilasi udara yang sedikit, serta dindingnya yang berjamur.
Nah, masalah ini dapat kita selesaikan sebagai siswa, yaitu mengingatkan petugas kebersihan, guru, dan juga kepala sekolah.
Misalnya, membersihkan bak kamar mandi yang secara rutin guna mencegah nyamuk berkembang biak dan menjadi sarang nyamuk.
Baca Juga: Hak dan Kewajiban tentang Berbicara, Kelas 3 Tema 4 Subtema 2
Selain itu, untuk ventilasi udara yang tidak banyak dapat kita minta tambahkan oleh pihak sekolah.
Tidak hanya itu, kita juga juga wajib saling mengingatkan dengan teman kita guna menjaga kebersihan lingkungan sekolah, ya.
Nah Adjarian, itulah masalah dan upaya penyelesaian masalah mengenai kebersihan lingkungan sekolah yang wajib kita ketahui, ya.
Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!
Pertanyaan |
Sebutkan permasalahan kebersihan yang ada di sekolah Adjarian! |
Petunjuk: Cek halaman 2-4. |
Penulis | : | Irfan Sholeh |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR