3. Penyesuaian Norma dan Nilai
Konflik yang terjadi di masyarakat memungkinkan adanya penyesuaian terhadap norma dan nilai, serta adanya hubungan sosial dalam kelompok sesui kebutuhannya.
Terjadinya konflik bisa membuat kesadaran masyarakat terhadap norma dan nilai semakin baik.
4. Menciptakan Kompromi Baru
Suatu konflik yang melibatkan kelompok-kelompok yang memiliki kekuatan seimbang bisa memunculkan sebuah kompromi baru.
Kompromi ini bisa mengarah ke hal-hal positif seperti adanya kerja sama antarkelompok.
Baca Juga: Faktor-Faktor Penyebab Konflik
Sisi Negatif Terjadinya Konflik
Berikut ini beberapa sisi negarif yang bisa terjadi karena konflik dalam suatu masyarakat, di antaranya:
1. Retaknya Kesatuan Kelompok
Konflik yang terjadi antaranggota kelompok yang sama bisa menyebabkan timbulnya keretakan kesatuan kelompok.
Hal ini membuat setiap anggota tidak lagi mempercayai anggota lain, di mana parahnya bisa membuat suatu kelompok bisa hancur.
“Adanya konflik bisa berdampak positif terhadap kesadaran masyarakat kepada norma dan nilai.”
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR