adjar.id - Kali ini kita akan menyimak contoh soal materi perkembangbiakan makhluk hidup, Adjarian.
Bukan hanya contoh soal saja, tapi ada pula kunci jawaban dan pembahasannya.
O iya, perkembangbiakan makhluk hidup ini merupakan salah satu materi ilmu pengetahuan alam (IPA) untuk siswa sekolah dasar (SD).
Pada materi ini, kita belajar tentang bagaimana makhluk hidup baik manusia, hewan, maupun tumbuhan berkembang biak.
Baca Juga: Perkembangbiakan Hewan secara Vegetatif dan Generatif
Namun, pada contoh soal kali ini, kita akan fokus berlatih materi perkembangbiakan hewan dan tumbuhan.
Baik hewan maupun tumbuhan, ada yang berkembang biak secara vegetatif dan ada pula yang secara generatif.
Perkembangbiakan secara vegetatif berarti secara tidak kawin, sedangkan perkembangbiakan secara generatif berarti secara kawin.
Sekarang kita simak contoh-contoh soal tentang perkembangbiakan hewan dan tumbuhan berikut ini, yuk!
Contoh Soal IPA Perkembangbiakan Makhluk Hidup
1. Amoeba berkembang biak dengan cara ...
a. Melahirkan
b. Bertelur
c. Bertelur dan Melahirkan
d. Membelah diri
Jawaban: d. Membelah diri
Pembahasan:
Amoeba berkembang biak dengan cara membelah diri.
Perkembangbiakan amoeba dengan membelah diri dimulai dengan pembelahan inti sel menjadi dua bagian.
Selanjutnya, terjadi pembelahan cairan sel dan juga dinding sel.
Baca Juga: Pengertian Perkembangbiakan Vegetatif Buatan
2. Pengembangbiakan singkong biasanya dilakukan secara vegetatif buatan dengan ...
a. Menyambung
b. Menyetek
c. Mengenten
d. Mengokulasi
Jawaban: b. Menyetek
Pembahasan:
Singkong adalah salah satu tumbuhan yang biasa dikembangbiakkan dengan cara menyetek.
Menyetek adalah kegiatan memperbanyak tumbuhan dengan cara menanam atau menancapkan potongan batang dari tanaman induk.
3. Hidup di air, cara berkembang biak lumba-lumba adalah dengan ...
a. Bertelur
b. Bertelur dan beranak
c. Beranak
d. Membelah diri
Jawaban: c. Beranak
Pembahasan:
Meski hidup di air, lumba-lumba bukanlah jenis ikan yang bertelur.
Lumba-lumba merupakan mamalia yang berkembang biak dengan cara melahirkan atau beranak.
Baca Juga: Contoh Tumbuhan yang Berkembang Biak dengan Umbi Lapis
4. Penyu berkembang biak dengan cara ...
a. Ovipar
b. Ovovivipar
c. Vivipar
d. Ovivipar
Jawaban: a. Ovipar
Pembahasan:
Penyu merupakan jenis reptil yang berkembang biak secara ovipar atau bertelur.
5. Anemon laut berkembang biak dengan cara ...
a. Membelah diri
b. Tunas
c. Ovipar
d. Vivipar
Jawaban: b. Tunas
Pembahasan:
Anemon laut termasuk jenis hewan yang dapat bertunas.
Oleh karena itu, anemon laut adalah hewan yang berkembang biak dengan tunas.
Proses perkembangbiakan anemon laut terjadi dengan calon anak yang muncul dari bagian samping tubuh.
Lama-kelamaan, calon anak tersebut semakin besar dan nantinya akan memisahkan diri menjadi hewan baru.
Baca Juga: Contoh Bagian Tumbuhan yang Berfungsi sebagai Alat Perkembangbiakan Vegetatif Alami
6. Bawang merah dan bawang putih berkembang biak dengan ...
a. Umbi akar
b. Umbi lapis
c. Umbi batang
d. Tunas
Jawaban: b. Umbi lapis
Pembahasan:
Bawang merah dan bawang putih berkembang biak dengan umbi lapis.
Umbi lapis adalah pelepah daun yang berlapis-lapis di mana di bagian atasnya tumbuh daun dan di bagian bawah tumbuh akar serabut.
Nah, itulah beberapa contoh soal, jawaban, dan pembahasan materi perkembangbiakan makhluk hidup, Adjarian.
Tonton juga videonya, yuk!
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR