adjar.id - Adjarian, pada buku tematik kelas 4 tema 2 subtema 3 pembelajaran 5 kita menemukan bacaan berjudul Singkong.
Melalui bacaan itu kita jadi mengetahui beberapa hal mengenai singkong.
Misalnya kandungan singkong hingga pemanfaatan tanaman singkong.
Kemudian, pada halaman 125 buku tematik kelas 4 tema 2 ada beberapa soal yang perlu kita jawab.
Baca Juga: Jawab Soal, 'Apa yang sudah aku lakukan untuk menghemat energi?', Kelas 4 Tema 2
Bunyi soal terkait materi singkong tersebut di antaranya adalah:
1. Singkong adalah salah satu sumber daya alam yang baik untuk dikonsumsi. Apakah kamu setuju dengan pernyataan tersebut? Jelaskan!
2. Bagaimana singkong dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari? Jelaskan!
3. Apa saja jenis makanan yang terbuat dari hasil olahan singkong?
4. Bagaimana singkong dapat memengaruhi kesejahteraan masyarakat?
Nah, kita coba jawab soal tersebut, yuk!
1. Singkong adalah salah satu sumber daya alam yang baik untuk dikonsumsi. Apakah kamu setuju dengan pernyataan tersebut? Jelaskan!
Dari bacaan Singkong kita mengetahui kandungan singkong.
Singkong mengandung karbohidrat, protein, vitamin C, kalsium, posfor, kalori, lemak, zat besi dan vitamin B1.
Dengan kandungan-kandungan itu, tentu saja singkong adalah salah satu sumber daya alam yang baik untuk dikonsumsi.
Baca Juga: Jawab Soal Ayo Hemat Energi, Kelas 4 Tema 2 Subtema 3 Pembelajaran 2
2. Bagaimana singkong dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari? Jelaskan!
Dalam kehidupan sehari-hari, singkon banyak dimanfaatkan sebagai makanan. Entah itu oleh manusia atau hewan.
Mengingat kandungan gizinya, tentu konsumsi singkong yang dilakukan manusia dan hewan sangat baik bagi tubuh mereka.
3. Apa saja jenis makanan yang terbuat dari hasil olahan singkong?
Banyak sekali olahan makanan yang dibuat dari singkong.
Jenis makanan yang terbuat dari singkong antara lain keripik singkong, comro, misro, getuk, tape, donat, dan sebagainya.
4. Bagaimana singkong dapat memengaruhi kesejahteraan masyarakat?
Pemanfaatan singkong dapat memengaruhi kesejahteraan masyarakat.
Misalkan di suatu tempat tinggal terdapat petani singkong dan industri yang mengolah singkong menjadi makanan-makanan tertentu.
Baca Juga: Bagaimana Cara agar Masyarakat Sadar akan Hemat Energi? Kelas 4 Tema 2
Hal tersebut bisa mendatangkan kesejahteraan bagi masyarakat setempat.
Petani singkong akan diuntungkan karena hasil kebunnya dibeli.
Nah, dalam menjalankan usahanya, industri tersebut pasti membutuhkan tenaga kerja.
Tenaga kerja dapat dipenuhi dari masyarakat sekitar. Nah, hal-hal demikian dapat memengaruhi kesejahteraan masyarakat.
Penulis | : | Irfan Sholeh |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR