adjar.id - Tahukah Adjarian apa saja manfaat vaksin COVID-19 bagi tubuh?
Manfaat vaksin COVID-19 begitu besar.
Itulah mengapa saat ini vaksinasi COVID-19 begitu digalakkan di berbagai negara di dunia, termasuk di Indonesia.
Terlebih lagi, pandemi belum berakhir meski sudah lebih dari setahun melanda dunia.
Baca Juga: Daftar Nama Baru Varian Virus Corona yang Resmi Dirilis WHO
Ditambah lagi, jumlah kasus yang terkonfirmasi positif di Indonesia masih terus meningkat, bahkan mengalami lonjakan beberapa waktu belakangan.
Vaksin menjadi salah satu upaya untuk mengatasi pandemi COVID-19 ini, Adjarian.
Nah, berikut ini beberapa manfaat dari vaksin COVID-19 berdasarkan Centers for Disease Control and Prevention (CDC). Simak, yuk!
Mencegah Gejala yang Berat atau Parah
Manfaat vaksin COVID-19 di antaranya adalah untuk melindungi diri sendiri dan juga orang lain di sekitar kita.
Sebab, vaksin dapat mengurangi penularan infeksi virus corona penyebab COVID-19.
Di samping itu, vaksin COVID-19 juga membantu mencegah gejala yang berat atau parah pada seseorang yang terinfeksi.
Yap, setelah divaksin, kita memang masih bisa terinfeksi virus corona karena memang tidak ada vaksin yang seratus persen efektif.
Namun, data menunjukkan bahwa gejala orang yang terinfeksi tapi sudah divaksin tidak terlalu parah.
Baca Juga: Makanan yang Dapat Meningkatkan Imun Tubuh untuk Mencegah COVID-19
Membentuk Kekebalan Tubuh
COVID-19 telah menginfeksi banyak orang di seluruh dunia, baik orang tua, anak muda, maupun anak-anak.
Di antara yang terinfeksi, banyak yang berhasil sembuh. Namun, tidak sedikit pula yang akhirnya tidak berhasil selamat.
Nah, vaksin COVID-19 membantu membentuk kekebalan tubuh kita, Adjarian.
Dengan begitu, tubuh kita pun akan lebih terlindungi.
Begitu pula dengan orang di sekitar kita, mereka juga akan ikut terlindungi.
Memberikan Perlindungan
Berdasarkan penelitian, vaksin COVID-19 diketahui dapat memberikan dorongan yang kuat untuk perlindungan bagi orang yang pulih dari COVID-19.
Nah, pada intinya vaksin COVID-19 dapat mengurangi risiko COVID-19.
Di samping itu, vaksinasi COVID-19 juga mengurangi potensi komplikasi yang parah serta mengancam jiwa.
Vaksin COVID-19 akan mengajarkan pada sistem kekebalan tubuh kita agar bisa mengenali serta melawan virus corona yang menyebabkan COVID-19.
Baca Juga: Tanda Tubuh Terkena COVID-19 di Fase Awal yang Wajib Kita Ketahui
Setelah mendapatkan vaksinasi, beberapa orang mungkin mengalami sejumlah gejala seperti demam.
Namun, efek tersebut adalah hal yang normal dan sebenarnya menandakan kalau tubuh sedang dalam tahap membangun perlindungan atas COVID-19.
Nah, itulah beberapa manfaat COVID-19. O iya, meski sudah mendapatkan vaksinasi, jangan lupa untuk tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat, ya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR