Kerja sama ini membuat roda perekonomian suatu negara dapat berputar lebih cepat sehingga ekonomi akan tumbuh lebih cepat.
Pertumbuhan ekonomi suatu negara dapat membuat negara mampu membuka lapangan pekerjaan yang luas.
4. Terbebas dari Keterbelakangan Ekonomi
Setiap negara memiliki perkembangan perekonomian yang berbeda-beda, ada yang sudah maju dan ada pula yang masih berkembang.
Dengan adanya kerja sama antarnegara, membuat suatu negara dapat membangun perekonomiannya.
5. Mencakup Kebutuhan
Kebutuhan suatu negara akan bertambah berbarengan dengan bertambahnya jumlah penduduk.
Negara melakukan impor produk-produk dari negara lain untuk memenuhi kebutuhan penduduknya.
Hal ini terjadi karena industri dalam negeri negara tersebut tidak mampu untuk memenuhi permintaan.
6. Mendukung Ketertiban dan Perdamaian dunia
Terlibatnya negara-negara di dunia dalam kerja sama ekonomi dapat mempererat persahabatan antarnegara.
Dengan adanya persahabatan antarnegara tersebut, dapat mendukung terciptanya ketertiban dan perdamaian dunia.
Adjarian sudah paham kan tujuan dari kerja sama di bidang politik? Yuk jawab pertanyaan berikut!
Pertanyaan: |
Tujuan suatu negara melakukan ekspor-impor adalah? |
Petunjuk: Cek halaman 2 |
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR