- Disampaikan dengan kata-kata yang halus, tetapi mempunyai makna kasar yang berupa sindiran.
- Pernyataan yang disampaikan oleh seseorang sangat bertentangan dan berbanding terbaik dengan fakta sebenarnya.
- Penggunaan kata yang bertentangan dengan makna aslinya.
- Menggunakan kosakata halus, tetapi bermakna menyindir secara tidak langsung.
- Sering digunakan sebagai bentuk pernyataan tidak langsung yang bertujuan untuk menyampaikan pesan atau kritik secara halus.
Berikut ini merupakan beberapa contoh penggunaan majas ironi dalam kalimat, antara lain:
- Wah, bagus sekali tulisanmu seperti resep dokter sampai tidak terbaca.
- Suaramu merdu sekali sampai membangunkan kucing.
- Pengalaman yang sungguh menyenangkan sampai tidak ingin mengulanginya.
- Kamu benar-benar pintar, bisa lulus dengan nilai terendah.
- Cepat benar kamu datang sehingga tamu undangan telah lama meninggalkan tempat ini.
Baca Juga: 3 Fungsi Majas Hiperbola, Ciri-Ciri, dan Contohnya
- Kamar Lukman bersih dan terawat, sampai laba-laba, tikus, dan kecoak betah.
- Tulisanmu sangat rapi, seperti anak SD baru belajar menulis.
- Desaku indah sekali, sampah-sampah berserakan di mana-mana.
- Suara musik itu pelan sekali sehingga genda telingaku terasa mau pecah.
- Gorengan yang menyehatkan, sampai minyaknya bisa diminum.
Nah, sekarang sudah tahu, ya, apa yang dimaksud dengan majas ironi, serta fungsi dan ciri-cirinya.
Coba Jawab! |
Apa pengertian dari majas ironi? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!