3 Jenis Sumber Daya Alam Berdasarkan Potensinya, Materi Geografi Kelas XI

By Rizky Amalia, Senin, 2 September 2024 | 09:30 WIB
Sumber daya alam meliputi segala sesuatu yang berasal dari alam seperti air, tanah, udara, tumbuhan, hewan, mineral, dan energi. (Freepik)

Yuk, kita pelajari sama-sama apa saja jenis-jenis sumber daya alam berdasarkan potensinya! "Sumber daya alam adalah aset berharga yang harus dikelola dengan bijak untuk memastikan ketersediaannya bagi generasi mendatang."

Jenis Sumber Daya Alam Berdasarkan Potensinya

1. Sumber Daya Alam Materi

Sumber daya yang dapat dimanfaatkan bentuk fisiknya seperti kayu, emas, besi, dan batu disebut sumber daya alam materi. (Maria Ilaria Piras)

Sumber daya yang dapat dimanfaatkan bentuk fisiknya seperti kayu, emas, besi, dan batu disebut sumber daya alam materi.

Potensi Indonesia yang kaya bijih besi disebabkan oleh struktur geologi yang dimiliki Indonesia yang sangat kompleks.

Sumber daya bijih besi yang tersebar di tiap provinsi Indonesia mencapai 1 miliar ton (kurang lebih 0,49 persen dari total sumber daya dunia).

2. Sumber Daya Alam Energi

Sumber daya yang dimanfaatkan energinya seperti energi pasang surut, sinar matahari, gas bumi, dan minyak bumi.

Salah satu pemanfaatan sumber daya alam energi ini adalah matahari.

Energi matahari merupakan energi terbarukan yang bersumber dari radiasi sinar dan panas yang dipancarkan matahari.

Baca Juga: 2 Macam Sumber Daya Alam Berdasarkan Jenisnya, Materi Geografi Kelas XI

Pembangkit Listrik Tenaga Surya yang terdapat di Indonesia antara lain, PLTS Karangasem (Bali), PLTS Raijua, PLTS Nule, dan PLTS Solor Barat (NTT)