Pengertian Imaji Auditif Lengkap dengan Contoh Puisinya

By Mumtahanah Kurniawati, Rabu, 29 Mei 2024 | 14:30 WIB
Dalam puisi terdapat imaji auditif. (Freepik)

adjar.id - Saat mempelajari materi tentang puisi, kita akan menemukan pembahasan unsur-unsur puisi.

Nah, imaji merupakan salah satu unsur puisi, Adjarian.

Imaji dalam puisi dapat diartikan sebagai kata atau susunan yang dapat memicu pengalaman sensoris, seperti penglihatan, pendengaran, dan perasaan.

Imaji memiliki keterkaitan dengan unsur puisi lainnya, seperti diksi dan kata konkret.

Diksi yang dipilih dalam puisi menghasilkan imaji sehingga menjadi kata konkret yang bisa ditangkap dengan pancaindra kita.

Imaji puisi sendiri dibagi menjadi beberapa jenis, yaitu imaji visual, imaji auditif, dan imaji taktil.

Kali ini, kita akan mempelajari tentang imaji auditif.

Yuk, simak pengertian imaji auditif dan contohnya di dalam puisi berikut ini!

"Imaji adalah salah satu unsur puisi yang berupa kata atau susunan kata untuk memicu pengalaman sensoris pembaca."

Pengertian Imaji Auditif

Imaji auditif berhubungan dengan indra pendengaran.

Pengertian imaji auditif adalah pengimajian yang dapat didengar.

Baca Juga: Jenis-Jenis Imaji dalam Puisi dan Contohnya, Materi Bahasa Indonesia Kelas X